Ahok Ternyata Dimarahin Tim Sukses, Begini Ceritanya

Rabu, 11 Januari 2017 – 10:24 WIB
Ahok-Djarot. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok kembali bertemu dengan pendukungnya di Rumah Lembang, Jakarta, Rabu (11/1).

Di hadapan pendukung, dia mengaku mendapat protes dari tim sukses. Tim sukses menyampaikan protes karena Ahok sering meminta warga untuk tidak memilih dia dan Djarot Saiful Hidayat pada Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017. Alasannya, jika ada pasangan calon lain yang lebih baik dari pasangan petahana tersebut.

BACA JUGA: Plt Gubernur Ikhlas Dikalahkan Warga Bukit Duri

Tim sukses meminta agar Ahok tidak mengulanginya lagi. "Dulu saya selalu bilang kalau ada yang lebih baik dari saya jangan pilih saya, eh dimarahin timses, saya," kata Ahok.

Karena mendapat teguran dari timses, Ahok memutuskan mengubah strategi komunikasi. Saat ini, dia lebih memilih menyampaikan program-program yang sudah dikerjakan selama memimpin Jakarta.

BACA JUGA: Anies: Kalau Cuma Begitu Firaun Juga Bisa

Ahok meminta dukungan dan mengingatkan warga untuk datang ke pemungutan suara pada 15 Februari 2017 dan memilih pasangan petahana. Dia menjamin kondisi Jakarta akan jauh lebih baik.

"Kalau sekarang, saya cuma minta supaya kontrak saya dan Pak Djarot diperpanjang," ungkap Ahok.(gil/jpnn)

BACA JUGA: Warga Kepulauan Seribu Minta Ahok Dibebaskan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Oalah, Ternyata Satpam Itu Bukan Provokator Pro-Ahok


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler