Ahok Vs Yusron, Ini Komentar Fadli Zon

Jumat, 01 April 2016 – 01:31 WIB
Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengomentari polemik antara Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama dengan Duta Besar RI untuk Jepang, Yusron Ihza Mahendra. Polemik antara Ahok -sapaan Basuki dengan Yusron berawal ketika adik kandung Yusril Ihza Mahendra bercuit di Twitter tentang arogansi gubernur yang akan maju lagi di pilkada DKI itu.

Yusron melalui cuitannya di Twitter meminta Ahok sebagai gubernur DKI tidak arogan. Yusron beralasan arogansi Ahok bisa berimbas pada warga yang satu etnis dengan gubernur pengganti Joko Widodo itu. "Kasihan dengan China miskin, baik, dan tidak salah jika mereka jadi korban," tulis Yusron.

BACA JUGA: KPK Segel Ruangan Wakil Ketua DPRD DKI

Ahok pun mengomentari cuitan Yusron bersifat rasis. ‎Mantan bupati Belitung itu menuding Yusron telah mengumbar nada suku, agama, ras dan antar-golongan (SARA).

Namun, Fadli Zon seakan membela Yusron. Menurutnya, cuitan Yusron tentu dalam kapasitas pribadi sebagai seorang politikus dan pengamat.

BACA JUGA: Permintaan Red Notice untuk Buru Nyalla Berpotensi Ditolak

Kalau pun ada pernyataan yang mengandung unsur SARA, kata Fadli, sebaiknya dibuktikan. Sebab, berpendapat merupakan hal wajar.

"Kecuali bisa dibuktikan di mana SARA-nya. Atau misalnya sudah melanggar, hukumnya di mana, kalau berpendapat, sah-sah saja," ujarnya di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (31/3).

BACA JUGA: Mulai Hari Ini Rekam E-KTP Bisa Dimana Saja

Lagi pula, kata Fadli, Ahok kerap kali melontarkan perkataan bernuansa SARA bahkan kasar. Bahkan tak jarang AHok mengeluarkan kata-kata kotor.

"Kalau yang dikatakan Ahok, juga banyak. Itu SARA dan bahkan pakai kata kotor segala," tandas politikus Gerindra itu. (dna/JPG/ara/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Tangkap Anggota Komisi D DPRD DKI?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler