Ajak Masyarakat Awasi Praktek Politik Uang

Selasa, 03 Januari 2017 – 10:25 WIB
Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - JPNN.com - Tim Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi Sa’duddin – Ahmad Dhani (SAH) mengajak seluruh pihak untuk bersama – sama memerangi money politic.

Tujuannya supaya pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Bekasi berjalan dengan bersih dan tidak melanggar peraturan.

BACA JUGA: Tensi Politik Kian Panas

Ketua Tim Pemenangan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi SAH, Taih Minarno mengatakan, paslon penyelenggara dan masyarakat pemilih di Kabupaten Bekasi harus bersama – sama menyatakan sikap untuk tidak melakukan money politic.

Pria yang akrab disapa Taih ini menyatakan, pihaknya juga akan mengawasi praktek money politic bersama dengan jejaring kader dari koalisi yang mengusung paslon SAH yaitu, PKS, Partai Demokrat dan Partaik Gerindra.

BACA JUGA: Lowongan, Syaratnya Bisa Merekam Pakai HP

“Saya berharap supaya aparat penegak hukum (kepolisian) dan Panwaslu turun ke lapangan untuk memantau money politic. Kalau ada yang melakunkan money politic langsung ditindak, menjelang malam H turun,” ujar Taih.

Saat ini pihaknya terus terjun ke masyarakat untuk memberikan pendidikan politik tentang bahaya money politic.

BACA JUGA: Surat Suara Dikirim Medio Januari

Hal itu dilakukan supaya masyarakat pemilih tidak terjebak untuk memilih paslon yang melakukan politik uang.

“Memilih seorang calon nggak perlu pakai uang, nggak perlu dikasih uang. Khawatirnya, kaya orang jualan nantinya, pasti dia cari untung itu. Tapi kalau dia nggak ngasih uang ke masyarakat, dia pasti akan bekerjanya lebih maksimal lagi,” ucapnya.

Adapun pelaksanaan pemungutan suara dalam Pilkada Kabupaten Bekasi akan dilaksanakan pada 15 Februari mendatang.(neo/gob)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Konsep Rumah Terapung Agus, Ahok: di Film Udah Ada


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler