Ajang Street Race di Meikarta Bekasi Dimulai, Begini Kata Irjen Fadil

Sabtu, 18 Juni 2022 – 15:25 WIB
Situasi saat ajang street race berlangsung di kawasan Central Park Meikarta, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Sabtu (18/6). Foto: Dean Pahrevi/JPNN.com

jpnn.com, BEKASI - Polda Metro Jaya resmi menggelar balap jalanan atau street race di kawasan Central Park Meikarta, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Sabtu (18/6).

Pantauan JPNN.com di lokasi, ajang street race yang digelar selama dua hari hingga besok Minggu (19/6) berlangsung meriah.

BACA JUGA: Irjen Fadil: Tidak Ada yang Tahu Kejahatan Ini Sedang Berlangsung, Tak Terlihat

BACA JUGA: Setelah Memecah Kaca Mobil, Samsudin Malah Memberi Tahu Korban, Hemm

Ratusan pembalap amatir tampak memenuhi area sejak pagi hari.

BACA JUGA: Irjen Fadil Beri Peringatan Tegas kepada Pebulu Tangkis Luar Negeri, Ada Apa ya?

Warga yang hendak menonton ajang itu juga sudah mengantre di loket tiket.

Street race juga dimeriahkan pertunjukan musik dan tersedia puluhan UMKM.

BACA JUGA: Angka Positif Covid-19 Diklaim Melandai, Irjen Fadil Tegas Sampaikan Hal Ini

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran meresmikan langsung ajang balap jalanan itu.

Irjen Fadil pun enggak menyebut ajang tersebut digelar untuk para pembalap liar.

"Liar itu karena tidak ada yang mewadahi, enggak ada induknya, tetapi kalau ada yang mewadahi, ada yang mengatur, ada yang merangkul, saya kira tidak liar lagi," kata Fadil saat menyampaikan sambutan.

Fadil menambahkan street race merupakan solusi dari keresahan masyarakat soal aksi balap liar di jalan raya.

"Memanfaatkan momentum ini sebagai fasilitas bagi teman-teman fan balap mengeksplorasi bakat membalapnya," ujar Fadil.

"Sehingga stigma akan balap liar yang dikenal dengan bahaya, pelanggaran, pertarungan, taruhan, hujatan, kenakalan, dan kekerasan bisa berubah ke arah yang lebih baik," sambung Fadil. (cr1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Street Race di Meikarta Digelar 2 Hari, Ribuan Pembalap Terlibat, Berikut Jadwalnya


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler