jpnn.com - JAKARTA - Empat anak buah kapal (ABK) TB Henry tiba di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (12/5) pukul 10.19 WIB. Mereka tiba menggunakan pesawat boeing milik TNI AU dengan nomor ekor A1-7301.
Saat tiba, para sandera langsung disambut Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo.
BACA JUGA: Alhamdulillah, 4 Eks Sandera Abu Sayyaf Segera Jumpa Keluarga
Sebelumnya, helikopter TNI AL yang membawa empat anak buah kapal TB Henry mendarat di Lanud Tarakan, Jumat (13/5) sekitar pukul 07.00 waktu setempat.
Para mantan sandera kelompok Abu Sayyaf tersebut didampingi Pangkostrad Letjen TNI Edy Rahmayadi. Selain itu, ada juga Kapuspen TNI Mayjen TNI Tatang Sulaiman.
BACA JUGA: Yuk, Nimati Semarak CFD Dago di Bandung
Danlanud Tarakan Kolonel Umar F menjelaskan, keempat ABK itu akan diperiksa kesehatannya setelah mendarat. Setelah itu, mereka akan langsung diterbangkan ke Jakarta. (mg4/jpnn)
BACA JUGA: Waspada, Anak Bisa Mengira Cabul Itu Wajar
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ha ha ha..Gugatan Bang Fahri Malah Diledek Ustaz Hidayat
Redaktur : Tim Redaksi