AKP Dodi Abdulrahim: Operasi Ini Bocor

Minggu, 06 Februari 2022 – 08:08 WIB
Kapolsek Palmerah AKP Dodi Abdulrahim. Foto: Humas Polres Metro Jakarta Barat

jpnn.com, JAKARTA - Polisi mengamankan sejumlah paket narkoba jenis sabu-sabu dalam operasi di Kampung Boncos, Palmerah, Jakarta Barat, Jumat (4/2).

Dalam operasi narkoba tersebut, polisi menangkap seorang pengguna sabu-sabu dan lima plastik klip kecil berisi barang haram tersebut.

BACA JUGA: Razia Angkot di Medan, 24 Sopir Positif Narkoba, Bobby Nasution Beri Peringatan Keras

Kapolsek Palmerah AKP Dodi Abdulrahim mengatakan polisi menduga operasi itu sudah bocor sehingga pihaknya sulit meringkus pengedar dan bandar narkoba di Kampung Boncos.

"Saya mencurigai kalau operasi ini bocor karena ada beberapa TO (target operasi) yang sudah kami siapkan, sudah kosong ya," kata Dodi dalam keterangan tertulis, Sabtu (5/2).

BACA JUGA: Ini Rumah Tio, Bandar Narkoba yang Mendekam di Lapas Nusakambangan, Megahnya

Dodi menambahkan polisi sebenarnya sudah siap menangkap salah seorang terduga pengedar narkoba di Kampung Boncos. 

Namun, saat digerebek, terduga pelaku sudah kabur. Oleh sebab itu, polisi hanya bisa menangkap seorang pengguna sabu-sabu dan lima paket barang haram itu.

BACA JUGA: Yasonna Laoly: Bandar Narkoba Harus Dimiskinkan

"Makanya kami pelan-pelan akan melakukan razia di sini supaya nanti ada efek untuk para pengguna narkoba," ujar Dodi.(cr1/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Viral Pengumuman TNI & Polri Gelar Razia Masker, Denda Rp 250 Ribu, Oalah Ternyata


Redaktur : Friederich
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler