Akreditasi Fakultas Food Science i3L Malah Meningkat di Masa Pandemi, Apa Resepnya?

Sabtu, 25 Desember 2021 – 22:52 WIB
Wisuda ke-4 yang digelar i3L secara virtual. Foto dokumentasi i3L

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Rektor Indonesia International Institute for Life Sciences (i3L), apt. Raden Leonny Yulita Hartiadi, M.Si., Ph.D. menyampaikan bahwa pandemi Covid-19 memberikan perubahan besar dalam pembelajaran.

Institut yang berdiri sejak 2014 ini, telah berhasil mengubah proses pembelajaran yang awalnya bersifat offline menjadi online dibantu dengan teknologi serta fasilitas yang ada. 

BACA JUGA: Perpustakaan Kemenkes Raih Akreditasi A

i3L pun telah melakukan berbagai upaya untuk membekali mahasiswanya agar tetap bisa bersaing di dunia kerja maupun dunia usaha.

“i3L mengimplementasikan simulasi virtual lab untuk proses pembelajarannya. Para mahasiswa i3L tetap bisa praktik di laboratorium secara simulasi virtual," kata Leony dalam wisuda ke-4 yang digelar i3L baru-baru ini.

BACA JUGA: Akreditasi 791 Prodi PTKI, Kemenag Gelontorkan Rp 22 Miliar

Prosesi wisuda secara virtual dipimpin langsung Rektor i3L Iwan Surjawan, S.TP., M.Sc., Ph.D.

Leony mengungkapkan seluruh fakultas juga berkontribusi untuk merekam penelitian di laboratorium sehingga para mahasiswa bisa mempelajari eksperimen secara maksimal walaupun dalam keadaan pembelajaran online.

BACA JUGA: Menuju Akreditasi Unggul, Uhamka Dorong Dosen dan Mahasiswa Giat Lakukan Riset

Yang menggembirakan, akreditasi Fakultas Food Science meningkat dari baik menjadi sangat baik. 

Leony menyebutkan, i3L beberapa waktu terakhir mendapatkan hibah penelitian internasional dari Toray Science Foundation, CDTI berkolaborasi dengan Technova Spanyol dan south east asia europe joint funding scheme.

"Kami juga melakukan kolaborasi penelitian bersama industri (Orang Tua Grup dan PT. Paragon Technology and Innovation)," ucapnya.

Pada wisuda i3L 2021, Kepala Lembaga LLDIKTI Wilayah III Prof. Dr. Agus Setyo Budi, M.Sc yang hadir secara daring menyampaikan pentingnya kolaborasi antara institusi pendidikan dengan industri untuk memperkuat perekonomian nasional. (esy/jpnn)

 

Yuk, Simak Juga Video ini!

Redaktur : Adil
Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler