Aksi BIN Makin Gencar di Gorontalo

Selasa, 23 November 2021 – 23:24 WIB
Warga mengikuti vaksinasi COVID-19 yang digelar oleh BIN Daerah Gorontalo di Kabupaten Boalemo. ANTARA/HO-BIN Daerah Gorontalo

jpnn.com, BOALEMO - Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Gorontalo makin gencar membantu pemerintah mewujudkan kekebalan komunal dari penularan Virus Corona (COVID-19).

Terbaru, BIN menggelar vaksinasi di delapan titik di Boalemo, Provinsi Gorontalo, Selasa (23/11).

BACA JUGA: Pemerintah Putuskan Level PPKM Berbasis Vaksinasi

Menurut Kepala BIN Daerah Gorontalo Suryono, aksi dilakukan demi mewujudkan komitmen mempercepat program vaksinasi nasional.

"Vaksinasi ini merupakan komitmen BIN dalam mempercepat program vaksinasi dalam mencapai 'herd immunity' (kekebalan komunal) pada akhir 2021," ujarnya di Gorontalo, Selasa (23/11).

BACA JUGA: SBY Menyampaikan Kabar tentang Kondisi Kesehatannya, Begini

Menurut Suryono, BIN Gorontalo membantu Pemerintah Provinsi Gorontalo terkait capaian vaksinasi COVID-19 sebanyak 80 persen pada akhir 2021.

Di Desa Bajo, Kecamatan Tilamuta, kata Suryono, petugas menyusuri rumah ke rumah warga untuk memberikan layanan vaksinasi dan memudahkan pelayanan bagi masyarakat yang tidak bisa meninggalkan aktivitas di rumah.

BACA JUGA: Kabar Terbaru Mahasiswi Unri Korban Pelecehan Oknum Dosen, Semoga Ada Titik Terang

"Dengan pelayanan vaksin dari rumah ke rumah, membantu warga mendapatkan vaksin tanpa harus mendatangi lokasi vaksin sehingga bisa menambah kekebalan tubuh masyarakat," ucapnya.

Pelaksanaan vaksinasi BIN Gorontalo merupakan kerja sama Pemprov Gorontalo, Forkopimda Gorontalo, Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, Dinas Kesehatan Boalemo dan instansi terkait lainnya.

Layanan vaksinasi di delapan titik tersebut, yaitu Lapangan Tenis Indoor Desa Modelomo, Desa Piloliyanga, MTs Negeri 1 Tilamuta, Desa Bajo, Desa Kramat, Desa Harapan, Desa Jatimulya, dan Dimito.

"Target pelaksanaan vaksinasi sebanyak 1.800 orang," pungkas Suryono.(Antara/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler