Alhamdulillah, Harga Ikan Mulai Turun

Selasa, 14 Maret 2017 – 14:13 WIB
Pedagang Ikan Cakalang. Ilustrasi Foto: Jawa Pos Group/dok.JPNN.com

jpnn.com, TERNATE - Harga ikan di Kota Ternate, Maluku Utara, sempat membumbung tinggi karena cuaca buruk mengakibatkan stok menipis. Namun, belakangan ini harga mulai turun.

Pantauan Malut Post (Jawa Pos Group) di Pasar Higienis Bahari Berkesan, Ternate, kemarin (13/3), pasokan ikan mulai normal.

BACA JUGA: Jalan-jalan dengan Perempuan, Kawan Istri Melihat..Buk!

Menurut Zainal, pedagang ikan, cakalang dan tuna besar yang beberapa hari terakhir stoknya kurang, kini sudah banyak.

Karena itu harganya turun. Ikan cakalang dan tuna kecil harganya turun dari Rp 40 ribu menjadi Rp 25 ribu per ekor.

BACA JUGA: Cuaca Buruk, Harga Ikan Mencekik

Cakalang/tuna sedang yang sebelumnya Rp 80 ribu, turun menjadi Rp 60 ribu per ekor

"Kalau cakalang besar dan tuna besar harganya Rp 250 ribu, sebelumnya biasa mencapai Rp 350 ribu hingga Rp 400 ribu per ekor,” katanya.

BACA JUGA: Wow! Harga Ikan Melonjak, Satu Ekor Rp 350 Ribu

Untuk ikan kecil seperti sorihi, komo dan dolosi, juga mengalami hal yang sama. Ikan dolosi kecil yang sebelumnya Rp 4 ekor 50 ribu, kini dijual dengan harga Rp 25 ribu.

Ikan dolosi besar 4 ekor Rp 50 ribu, sebelumnya Rp 70 ribu

"Kalau sorihi biasanya dijual 6 ekor Rp 20 ribu, kini 8 ekor Rp 20 ribu. Komo juga mengalami hal yang sama, sebelumnya 6 ekor Rp 20 ribu kini 8 ekor Rp 20 ribu," jelasnya.

Sementara itu harga daging baik ayam dan sapi stabil. Kepada Malut Post, pedagang daging, Ifan, mengatakan harga daging ayam 1 kilogram Rp 35 ribu, 1,3 kilogram Rp 40 ribu, dan ayam dengan bobot 1,5 kilogram Rp 50 ribu.

“Kalau harga daging sapi juga stabil Rp 110 ribu per kilogram,” pungkasnya. (tr-05/onk)

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Duh...Cuaca Buruk, Nelayan Beralih jadi Buruh Bangunan


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler