Allahuakbar! Habib Salim jadi Imam, Prabowo Makmumnya

Senin, 30 Juli 2018 – 20:26 WIB
Habib Salim Al Jufri, Prabowo Subianto, Sohibul Iman dan Ahmad Muzani salat berjemaah. Foto: Istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto menyempatkan diri untuk salat di kantor DPP PKS di Jalan TB Simatupang, Jakarta, Senin (30/7) sore.

Prabowo bertandang untuk membicarakan ijtimak ulama, yang merekomendasikan dirinya sebagai calon presiden dan Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Al Jufri serta Ustaz Abdul Somad sebagai calon wakil presiden di Pilpres 2019.

BACA JUGA: Partai Belum Tentu Mengikuti Rekomendasi GNPF

Nah, entah setelah atau sebelum masuk agenda inti kunjungan, Prabowo bersama Habib Salim, Presiden PKS Sohibul Iman dan Sekjen Gerindra Ahmad Muzani tampak salat berjemaah.

Dari foto yang beredar dan didapatkan JPNN, Habib Salim bertindak sebagai imam, Prabowo menjadi makmum berdiri tepat di belakang imam, diapit Sohibul dan Muzani. (gir/boy/jpnn)

BACA JUGA: Cawapres Prabowo? PKS: Habib Salim atau Ustaz Abdul Somad

BACA JUGA: Ratusan Santri Jalan Kaki 320 Km Demi Cak Imin Cawapres

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kata Prabowo soal AHY dan Nama Cawapres Hasil Ijtimak Ulama


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler