jpnn.com - MADRID - Jika mengacu pada jumlah gelar juara dunia, Fernando Alonso tentu lebih hebat dibanding Kimi Raikkonen. Alonso saat ini sudah menggenggam dua tropi juara dunia. Sementara Kimi baru sekali naik podium juara.
Namun, hal itu tak membuat Alonso kehilangan rasa hormat pada Kimi yang akan menjadi partnernya di Ferrari pada balapan Formula 1 musim mendatang. Alonso menganggap Kimi merupakan pembalap jempolan.
BACA JUGA: Klopp Senang Andai Muenchen Juara Dunia Antarklub
Pembalap asal Spanyol tersebut bahkan mengaku ingin belajar dari pengalaman panjang yang dimiliki Kimi. Bagi Alonso, Kimi bakal menjadi rekan setim yang sangat hebat guna mematahkan dominasi Red Bull yang sudah terjadi dalam empat musim terakhir.
"Saya memiliki kepercayaan di Ferrari. Saya juga sangat bahagia karena bisa satu tim dengan Kimi. Dia merupakan pembalap yang memiliki talenta sangat jarang dimiliki pembalap lain. Saya bisa belajar banyak," terang Alonso di laman Grand Prix 247, Sabtu (21/12).
BACA JUGA: Valdes Rahasiakan Calon Klub Barunya
Ucapan Alonso setidaknya bisa melegakan Ferrari. Selama ini, tim berjuluk Kuda Jingkrak tersebut dianggap melakukan perjudian besar dengan mengikat Kimi. Pasalnya, dengan keberadaan Alonso dan Kimi, Ferrari memadukan pembalap Batman-Batman (sebutan bagi tim dengan dua pembalap sama hebat).
"Pengalaman kami berdua akan sangat membantu untuk meningkatkan performa mobil. Hal yang paling penting adalah kami bekerja sama di Ferrari. Mobil Ferrari harus menjadi yang pertama menyentuh garis finish. Tak peduli siapapun di antara kami yang melakukannya," tegas Alonso. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Messi Tuding Petinggi Barcelona Tak Paham Sepakbola
BACA ARTIKEL LAINNYA... Suarez Perpanjang Kontrak di Liverpool
Redaktur : Tim Redaksi