Amien Rais Bertemu Rizieq di Arab Saudi, Fadli: Ya Bagus!

Kamis, 15 Juni 2017 – 23:35 WIB
Fadli Zon. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon menyambut positif pertemuan mantan Ketua MPR RI Amien Rais dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq di Arab Saudi, sebagaimana sebelumnya dibenarkan Kuasa Hukum Habib Rizieq, Kapitra Ampera.

Menurut Fadli, pertemuan tersebut justru sangat baik, apalagi berlangsung di saat Bulan Ramadan.

BACA JUGA: Pansus Agket KPK Dipersoalkan, Fadli Zon: Presiden Saja Kami Cek

"Ya bagus silaturahmi, menurut saya bagus-bagus saja apalagi bulan puasa ini, untuk silaturahmi di sana, ketemu Habib Rizieq,” ujar Fadli saat ditemui pada buka puasa bersama yang digelar DPP Ikatan Keluarga Minang di Jakarta Pusat, Kamis (15/6) malam.

Meski menilai pertemuan tersebut positif, Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra ini mengaku tidak tahu menahu terkait hal itu. Demikian juga dengan kondisi kesehatan Habib yang tercatat telah meninggalkan Indonesia sejak Jumat, 28 April lalu.

BACA JUGA: Fadli Zon Khawatir Full Day School Jadi Trial and Error

"Oh kalau soal itu (kesehatan Rizieq, red) saya enggak tahu, saya enggak mendapat informasi," ucap Fadli.

Rizieq sebelumnya disebut meninggalkan Indonesia dengan beberapa alasan. Antara lain, untuk menunaikan ibadah umrah. Selain itu juga disebut karena sudah merasa tidak aman berada di Indonesia.

BACA JUGA: Tak Hanya Amien, 3 Petinggi PKS Juga Bertemu Habib Rizieq

Rizieq diketahui kini menyandang kasus tersangka di Polda Jawa Barat terkait dugaan penodaan lambang negara dan penistaan proklamator RI. Sementara Polda Metro Jaya menetapkannya sebagai tersangka kasus pornografi. Polda Metro Jaya diketahui juga telah menerbitkan surat daftar pencarian orang (DPO) terhadap Habib Rizieq.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Amien Bertemu Rizieq di Mekah, Anak Buah Prabowo: Ada yang Salah?


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler