jpnn.com - JAKARTA -- Mantan anggota Komisi V DPR Andi Taufan Tiro menjawab diplomatis ihwal peran pimpinan Komisi V DPR dalam kasus suap anggaran Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat itu.
Politikus Partai Amanat Nasional ini mengatakan, sebagai anggota dia selalu patuh terhadap pimpinan komisi yang membidangi perhubungan, pekerjaan umum, perumahan rakyat, pembangunan pedesaan dan kawasan tertinggal, meteorologi, klimatologi dan geofisika itu.
BACA JUGA: Periksa Kakanwil Pajak, KPK: Korupsi Jarang Sendirian
"Kalau komisi V saya sebagai anggota selalu patuh kepada pimpinan kan," kata Taufan usai diperiksa KPK sebagai tersangka suap anggaran Kemenpupera, Kamis (1/12).
Namun, saat ditanya apakah kasus yang menjeratnya ini juga bagian dari perintah pimpinan soal anggaran dana aspirasi, Taufan menjawab santai.
BACA JUGA: Jokowi Instruksikan Reformasi Internal Kejaksaan dan Polri
"Ya silakan anda menginterprestasikan. Anggota selalu ikut ya," ungkap Taufan.
"Anggota itu selalu patuh kepada pimpinan," timpal dia lagi. (boy/jpnn)
BACA JUGA: Masya Allah, Massa Pejalan Kaki dari Ciamis Tiba di Taman Mini
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bupati Kebumen Langsung Ngacir Usai Diperiksa KPK
Redaktur : Tim Redaksi