Anggota Fraksi PD: Kami Merasa Sangat Kecewa

Rabu, 22 Februari 2017 – 19:20 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M. Iriawan. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Anggota Komisi III DPR Fraksi Partai Demokrat Erma Suryani Ranik menyesalkan aksi demonstrasi segerombolan mahasiswa di depan kediaman pribadi Presiden RI Keenam Susilo Bambanga Yudhoyono, 6 Februari 2017.

Erma mempertanyakan apakah internal Polri sama sekali tidak mendapatkan informasi soal adanya demonstrasi tersebut.

BACA JUGA: Ayo Ngaku, Siapa Aktor Intelektual Pedemo di Rumah SBY

"Kami merasa sangat kecewa ini bisa jadi," kata Erma saat rapat kerja Komisi III DPR dengan Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Senayan, Rabu (22/2).

Dia mengatakan, Polda Metro Jaya bukan tipe b, tipe c, sehingga sangat disayangkan jika tidak mengetahui adanya informasi dan antisipasi atas kegiatan tersebut.

BACA JUGA: Misteri Pemilik Mobil Demo di Kediaman SBY Terkuak

"Apakah memang tidak ada anstisipasi sampai terjadi mahasiswa demonstrasi di rumah pribadi Presiden RI Keenam. Kami meminta klarifikasi," kata politikus Partai Demokrat itu.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M. Iriawan mengatakan, ketika mendapatkan informasi akan ada aksi, saat massa masih berada 100 meter dari rumah SBY.

BACA JUGA: Dede Yusuf Sepakat dengan Pernyataan Pak JK

Saat itu Kapolres Metro Jakarta Selatan bersama tim langsung berangkat ke lokasi.

Setelah tiba, Kapolres langsung membubarkan aksi yang tidak berizin tersebut.

"Lalu dilakukan pembubarkan. Ketika ditanya tidak ada surat izin, dibubarkan," kata Iriawan atas seizin Kapolri memberikan jawaban dalam raker tersebut.

"Tidak ada pelemparan. Tidak ada kata-kata yang mengarah ke Pak SBY," tegas Iriawan.

Dia menambahkan, tak lama setelah itu keluar Jenderal (Purn) Pramono Edhie yang mengucapkan terima kasih kepada Kapolres yang telah membubarkan massa.

Dia menegaskan, Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan dan Kapolres tak lama kemudian langsung mengeluarkan pernyataan resmi terkait permasalahan tersebut.

Setelah itu, pihaknya sudah menempatkan satu pleton pasukan dan membuat tenda di sekitar kediaman SBY untuk berjaga-jaga. (boy/jpnn)

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demokrat: Ini yang Buat Penuh Tanda Tanya


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler