Anggota Ormas Tewas Ditebas Debt Collector di Tengah Jalan, Banjir Darah

Sabtu, 24 Juli 2021 – 00:14 WIB
Evakuasi korban pembacokan Gede Budiarsana dari lokasi kejadian. Foto: Marcell Pampur/Radar Bali

jpnn.com, DENPASAR - Anggota ormas tewas mengenaskan di tengah Jalan Gunung Rinjani, Banjar Sanga Agung, Denpasar Barat, Bali, Jumat (23/7) sekitar pukul 15.00 WITA.

Sebelum insiden berdarah itu, informasi yang beredar, korban Gede Budiarsana alias GB dan seorang rekannya yang juga anggota ormas sempat terlibat cekcok saat mendatangi markas debt collector atau mata elang di Jalan Gunung Patuha, Denpasar.

BACA JUGA: Dari Dalam Warung Terdengar Teriakan Minta Tolong, Petugas Kebersihan Berlari, Ya Tuhan

Di rumah itu, kedua anggota ormas tersebut menanyakan keberadaan sepeda motor yang sudah ditarik.

Bahkan saat mendatangi markas mata elang, korban bersama rekannya itu terlibat cekcok dengan salah satu anggota mata elang.

BACA JUGA: Kejadian yang Dialami ABG Perempuan Ini Harus jadi Pelajaran Buat Orang Tua, Jangan Lengah

Bahkan, salah satu anggota mata elang berinisial J dikabarkan sempat dipukul oleh korban. Sementara rekannya memecahkan kaca rumah markas mata elang tersebut.

Tidak terima markasnya dirusak dan anggotanya dipukul, anggota mata elang yang sempat dipukul korban kemudian menghubungi rekan lainnya.

Selanjutnya, mendapat informasi, sebanyak tujuh anggota mata elang datang ke markas dengan niat membantu rekannya yang dianiaya korban.

Diduga karena kalah jumlah, korban dan temannya kabur saat ke tujuh anggota mata elang datang ke markas.

Melihat korban dan rekannya kabur, anggota mata elang lain yang berada dekat lokasi kejadian langsung ikut melakukan pengejaran.

Singkat cerita, setelah sempat terjadi aksi kejar-kejaran, akhirnya korban ditebas di simpang Jalan Subur dan Jalan Kalimutu.

Akibat ditebas menggunakan senjata tajam, Gede Budiarsana akhirnya tewas dengan luka bersimbah darah di tengah jalan.

"Jadi korbannya dibacok di jalan," ujar sumber.

Selanjutnya, usai menebas korban, para pelaku kemudian pergi ke arah Utara.

Terkait peristiwa ini, Kasubbag Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi mengatakan anggota kepolisian masih melakukan proses penyelidikan di lapangan.

"Saya cek dulu datanya ke reskrim. Nanti dikabari," katanya. (rb/mar/pra/JPR)

 


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler