Angkut 83.175 Calon Jemaah Haji, Garuda Siapkan 11 Pesawat

Jumat, 21 Agustus 2015 – 14:12 WIB
jpnn

jpnn.com - JAKARTA - PT Garuda Indonesia akan memberangkatkan 83.175 calon jemaah haji Indonesia. Dirut PT Garuda Indonesia M Arif Wibowo menjelaskan, penerbangan haji terbagi atas 210 kloter dan melalui sembilan embarkasi.

Yakni, Banda Aceh, Medan, Padang, Jakarta, Solo, Banjarmasin, Balikpapan, Makassar dan Lombok.

BACA JUGA: Menhub Minta INSA Operasikan Kapal Pesiar

"Tahun ini 50 persen jemaah gelombang pertama akan mendarat di Madinah dan 50 persen jemaah gelombang kedua akan mendarat di Jeddah. Jemaah yang mendarat di Madinah akan kembali ke Tanah Air dari Jeddah dan demikian pula sebaliknya," ujar Arif di Jakarta, Jumat (21/8).

Untuk mengangkut 83.175 calon jemaah haji tersebut, Garuda telah menyiapkan sebelas pesawat. Di antaranya, sembilan pesawat milik Garuda, Boeing 777-300 ER (1), Boeing 747-400 (2), Airbus A330-300 (6), serta pesawat sewaan Boeing 747-400 (2).

BACA JUGA: Kemenhub Perketat SPM Pelayaran Perintis

Mantan dirut Citilink ini juga memastikan, seluruh anak buahnya telah siap mengangkut para calon jemaah haji bertandang ke rumah Allah.

“Semua armada dan awak kabin yang akan bertugas telah dipersiapkan secara matang guna memastikan operasional penerbangan haji tahun ini bisa kembali kami laksanakan dengan baik, aman, serta lancar,” kata pria berkacamata ini. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Fadli Zon: Penegak Hukum Jangan Rusak Iklim Investasi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tim Jokowi Sebut SBY Banyak Meninggalkan Pekerjaan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler