Apa Kaitan Minum Alkohol dengan Paru-paru?

Sabtu, 24 September 2016 – 17:12 WIB
Ilustrasi. Foto Divalikes

jpnn.com - MINUM terlalu banyak alkohol bisa meningkatkan resiko masalah paru-paru.

"Alkohol mengganggu keseimbangan yang sehat di paru-paru," kata pemimpin penulis studi, Dr. Majid Afshar, seperti dilansir laman Health, Rabu (21/9).

BACA JUGA: Makanan ini Bisa Turunkan Kolesterol Loh

Afshar menganalisis, data lebih dari 12 ribu orang dewasa Amerika.

Para peneliti menemukan bahwa peminum berat (lebih dari satu gelas sehari untuk wanita dan lebih dari dua gelas sehari untuk pria) dan orang-orang yang pesta minum setidaknya sebulan sekali, mengalami kekuarangan nitric oxide dalam napas mereka daripada non-peminum.

BACA JUGA: Bangun dari Kursimu atau Penyakit Ini Akan Membunuh

Selain itu, para peneliti juga menemukan semakin banyak alkohol yang peminum berat konsumsi, maka semakin rendah tingkat oksida nitrat mereka.

Nitrat oksida membantu melindungi paru-paru terhadap beberapa jenis bakteri berbahaya.

BACA JUGA: Makanan Sehat ini Bisa Buat Anda Gemuk Loh

Studi ini adalah yang pertama menemukan hubungan antara minum berlebihan dan oksida nitrat.

Penemuan ini dipublikasikan dalam jurnal Chest.

Pada pasien asma, kadar oksida nitrat pada saat menghembuskan napas memberikan indikasi dari seberapa baik obat mereka bekerja.

Minum berlebihan mungkin menyulitkan hasil tes.

Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mempelajari lebih lanjut tentang interaksi antara alkohol dan oksida nitrat dalam saluran udara.(fny/chi/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Siapa Bilang Kesepian Gak Bahaya?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler