Apeees...Kepergok Warga, Nabrak Tembok, Digebuki, Dibugili Pula

Rabu, 16 November 2016 – 22:50 WIB

jpnn.com - SERANG –Separuh wajah Muhammad Hatta (25) dan Tresno (23) babak belur lantaran dihajar warga.

Dua kawanan pencuri spesialis rumah kosong (rumsong) itu kepergok saat mencongkel pagar rumah salah seorang warga di Perumahan Puri Serang Hijau (PSH) Kecamatan Cipocokjaya, Kota Serang. 

BACA JUGA: Siang Hari Delapan Mahasiswa Mesum di Hotel Melati

Dua pemuda asal Banten Selatan itu meringis kesakitan di Mapolsek Cipocok. Keduanya baru saja diamankan petugas setelah babak belur dihajar warga. Sedangkan, dua pelaku lain berhasil kabur saat disergap warga.

Informasi diperoleh, aksi pencurian itu terjadi sekira pukul 12.30 WIB. Muhammad Hatta dan Tresno bersama dua rekannya berinisial Ju dan Wh menyambangi kediaman Muhtadi di komplek PSH Blok A Nomor 21. 

BACA JUGA: SPG Cantik Tertangkap Curi Puluhan Cokelat, Menangis

Sebelum beroperasi, kawanan maling ini mencari sasaran dengan mengelilingi kawasan perumahan. Agar terhindar dari kecurgiaan warga, kawanan maling ini menggunakan mobil Toyota Avanza putih Nopol A 1437 KH. 

Setelah menemukan sasaran, kendaraan dihentikan di depan rumah sasaran. 

BACA JUGA: Begituan Sama Pacar, Eeeh Udahannya Dilaporin ke Polisi...Apes

“Saya enggak tahu kejadiannya. Saya masih di Sari Asih (RS Sari Asih-red), istri lagi dirawat,” kata Muhtadi.

Ju dan Wh keluar dari mobil. Sedangkan, Hatta dan Tresno bertugas mengawasi situasi. Oleh Yu dan Wh, gembok pagar rumah korban berusaha dibuka menggunakan linggis. 

Aksi kawanan maling ini dipergoki salah seorang tetangga korban. “Saya ditelepon sama tetangga, katanya rumah saya mau dimaling,” kata Muhtadi.

Tetangga korban, sontak berteriak minta tolong. Teriakan itu membuat warga berkumpul. Sadar aksi mereka kepergok, keempat pelaku langsung tancap gas. 

“Pelaku kabur dan nabrak tembok warga, karena jalan ditutup warga dengan portal, “ kata saksi Eka Andri.

Keempat pelaku kabur meninggalkan mobil. Ju dan Wh berhasil lolos dari kejaran warga. Sedangkan, Hatta dan Tresno berhasil diringkus saat bersembunyi di semak-semak. 

Tanpa ampun, warga menghajar kedua pemuda itu. “Pelaku lari dan tertangkap warga dua orang. Dihajar dan ditelanjangi,” kata Eka Andri.

Beruntung kedua pelaku berhasil diselamatkan petugas yang sedang berpatroli. Kedua pelaku beserta kendaraanya diamankan ke Mapolsek Cipocokjaya. 

“Ternyata di mobil ada motor dan barang elektronik,” kata Eka Andri. (nda/dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hati-Hati Debt Collector Ngawur! Asal Perusahaan tak Jelas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler