Arsenal Tanpa Trofi, Pemain Siap Pergi

Jumat, 22 April 2011 – 13:17 WIB
LONDON - Arsenal harus menerima kenyataan pahit jika pada akhir musim mereka gagal meraih trofiSebab, sejumlah pilar The Gunners - julukan Arsenal - terutama yang berasal dari Prancis sudah ancang-ancang untuk meninggalkan Emirates

BACA JUGA: Heboh Selebrasi, Piala Pun Terjatuh

Menurut berita yang dilansir harian olahraga Prancis, L"Equipe, dua pilar yang berpeluang hengkang adalah Samir Nasri dan Abou Diaby
Bahkan, lanjut L"Equipe, keinginan Nasri untuk hengkang bakal semakin kuat jika Cesc Fabregas jadi pindah ke Barcelona.

Nasri yang masuk nominasi PFA, saat ini tengah didekati oleh Inter Milan

BACA JUGA: Gaji Belum Cair, Lanjutkan Mogok Latihan

Selain Nasri dan Diaby, pemain asal Prancis lainnya seperti Bacary Sagna, Gael Clichy dan bek Sebastien Squillaci juga mulai tak kerasan di Arsenal karena alasan yang sama.

L"Equipe mengklaim, para pemain tadi mulai gerah karena sejak 2005 Arsenal tak kunjung meraih gelar
Diaby yang pada musim sering dibekap cedera, mengaku frustrasi dengan pencapaian tim

BACA JUGA: Tegang di Kamp Latihan AS Roma

Dia kini menjadi buruan Chelsea, Manchester City, Inter dan Juventus"Dia (Sagna) sebetulnya betah di ArsenalNamun kita tidak akan pernah tahu apa yang terjadi nantinya," ucap penasehat Sagna, Christophe Mongai kepada AFP.

Sementara itu, suhu kamar ganti yang sempat memanas menyusul pernyataan Cesc Fabregas soal puasa gelar Arsenal mulai meredaIni setelah Fabregas memberikan klarifikasi, bahwa pernyataan soal puasa gelar itu hanyalah rekayasa dari mediaFabregas menegaskan bahwa ucapannya tersebut bukan ditujukan untuk mengkritik Arsene Wenger.

Fabregas memang sempat mengatakan, bahwa di Spanyol, para pelatih tim besar dituntut untuk mempersembahkan trofi juaraKalau sampai tiga tahun tak bisa memberikan gelar, maka seorang pelatih biasanya akan kehilangan pekerjaannya.
Kekecewaan serupa juga ditunjukkan oleh WengerDia kecewa karena pernyataan kapten Arsenal itu dipelintir oleh media.

"Pernyataan Cesc memang mengganggu sayaKenapa? Karena itu adalah pernyataan yang sudah direkayasa oleh media," kecam Wenger di Daily Mail"Bukan cuma si penulis tak menghargai kesepakatan, tapi dia juga memelintir keseluruhan  naskah beritaKami sangat kecewa," timpalnya(bas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lagi, FIFA Tolak George-Arifin


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler