ASN PPPK Diminta Selalu Full Senyum, Kurangi Mengeluh

Rabu, 29 Mei 2024 – 07:26 WIB
ASN terdiri dari PPPK dan PNS. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - TABANAN - Bupati Tabanan, Provinsi Bali, I Komang Gede Sanjaya mengajak Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK formasi 2023 untuk selalu tersenyum.

PPPK dan PNS diminta untuk bersinergi membangun Kabupaten Tabanan menuju era baru yang aman, unggul, dan madani.

BACA JUGA: Pendaftaran CPNS 2024 & PPPK: Kabar Gembira untuk Tamatan SMA

Bupati Tabanan Komang Gede Sanjaya mengatakan hal tersebut dalam acara pelantikan dan penyerahan SK PPPK jabatan fungsional guru dan tenaga kesehatan formasi 2023 di Ruang Tabanan Command Center (TCC), Selasa (28/5).

"Bekerjalah dengan penuh keikhlasan, hiasi wajah anda dengan senyuman setiap hari, kurangi mengeluh, segala keterbatasan yang ada jangan dijadikan beban, tetapi jadikan keterbatasan yang ada untuk berpikir kreatif dan inovatif," kata Sanjaya.

BACA JUGA: Wahai Honorer yang Ingin jadi PPPK, Cermati Kalimat Terakhir Gubernur

Adapun PPPK yang dilantik berjumlah 1.542 penerima SK PPPK yang terdiri dari 586 tenaga guru, 956 tenaga kesehatan dan 5 orang penerima SK CPNS PTDI-STTD.

Bupati Tabanan pun mengucapkan selamat kepada seluruh penerima SK PPPK formasi dan CPNS formasi pola pembibitan PTDI-STTD.

BACA JUGA: Pendaftaran PPPK 2024: Honorer Jenis Pekerjaan Ini Jangan Bersedih ya

Gede Sanjaya berpesan kepada seluruh penerima SK untuk senantiasa menunjukkan loyalitas, dedikasi dan rasa solidaritas terhadap organisasi, sebagai penghubung antara pemerintah dengan masyarakat.

"Saya meminta agar saudara dapat menciptakan terobosan dan inovasi dalam menjalankan tugas sehari-hari selaku ASN melalui kerja-kerja kreatif dan inovatif.”

“Pupuk rasa kaya akan karya dengan melakukan berbagai terobosan yang ada dan pada ujungnya akan memudahkan saudara dalam bekerja,” ujar politisi asal Dauh Pala Tabanan itu.

Bupati Tabanan Gede Sanjaya berharap seluruh penerima SK yang baru dilantik agar mampu menjadi ASN yang mampu memberikan manfaat kepada orang lain.

"Rasa bangga sebagai ASN di pemerintah Kabupaten Tabanan harus terus ditumbuhkan dan lakoni jargon kita bersama, yakni jele melah gumi gelah, jele melah nyame gelah, jaga teguh identitas dan korps Kabupaten Tabanan," kata Sanjaya.

Pada acara tersebut, Bupati Tabanan Gede Sanjaya juga menyerahkan SK pengangkatan CPNS formasi pola pembibitan PTDI, STTD. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler