ASTAGA... Para Jamaah Haji Thailand Langsung Dikarantina

Jumat, 02 Oktober 2015 – 23:58 WIB
ilustrasi

jpnn.com - NARATHIWAT - Sedikitnya 14 orang dari 287 kelompok pertama jamaah haji Thailand yang pulang ke tanah air pada Kamis dikarantina karena diduga terinfeksi Sindrom Pernafasan Timur Tengah (MERS).

Setibanya di Bandara Narathiwat pada sekitar 1.30 siang dengan penerbangan TG8803 Jeddah-Narathiwat, mereka langsung dikarantina di Rumah Sakit Narathiwat Rachanakarin untuk pemantauan.

BACA JUGA: BRUTALLL... Pria Bersenjata Lepaskan Tembakan Di Kampus, Begini Jadinya

Pemerintah Thailand langsung mengimbau untuk keselamatan semua jamaah haji agar memakai masker sejak berangkat dari Jeddah.

Dr Sanpon Ritiraksa, Kepala Kantor Kesehatan Provinsi Narathiwat mengatakan pemeriksaan kesehatan terhadap jamaah yang tiba dilakukan oleh petugas kesehatan Rumah Sakit Narathiwat Rachanakarin dan dokter dari kamp militer laut Chulaborn.

BACA JUGA: Pesawat Jatuh saat Latihan Anti Teroris, Enam Anggota Tentara AS Tewas

"Jika ditemukan ada jamaah haji yang mengalami demam panas mereka akan dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan menyeluruh," katanya.

Ada 10.400 jamaah haji dari Thailand tahun ini. (Bernama/ray/jpnn)

BACA JUGA: Tanaman Seluas Satu Hektar Jadi Kanvas Lukisan, Hasilnya Bikin Terkagum-Kagum, Ini Fotonya

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mantan Model Bikini Korea Ini Beralih Profesi Jadi Polisi, tapi Masih Unggah Foto Hotnya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler