Astaga...Ibu dan Anak Loncat dari Jembatan

Kamis, 16 Februari 2017 – 11:11 WIB
Ilustrasi POlice line. Foto: AFP

jpnn.com - jpnn.com - Ade Castil, 40, benar-benar berpikiran pendek. Hanya karena adu mulut dengan sang suami Ade nekat bunuh diri.

Sayangnya dia bunuh diri dengan mengajak anaknya, Huniah Anipah, 9, terjun dari jembatan Sungai Cipunagara.

BACA JUGA: Baru Setahun Menikah, Cekcok dengan Istri, Gantung Diri

Ibu dan anak itu ditemukan tidak bernyawa kemarin (15/2).

Jasad warga Kecamatan Pamanukan, Subang, Jabar tersebut ditemukan setelah pencarian selama tiga hari dengan melibatkan tim gabungan Basarnas, TNI, Polri, dan Tagana.

BACA JUGA: Valentine, Romeo-Juliet Bunuh Diri di Danau Batur

''Hari ini (kemarin, Red) kami berhasil menemukan kedua korban setelah menyisir Sungai Cipunagara,'' ungkap Kepala Tim Basarnas Muhamad Nuruddin.

Wakapolsek Pamanukan AKP Darmono menambahkan, jasad kedua korban ditemukan di daerah Pangarengan, sekitar 7 km dari lokasi bunuh diri.

BACA JUGA: Tidak Punya Pekerjaan, Marzuki Gantung Diri

Sang ibu ditemukan pukul 08.15 di Dusun Kalenbalong, Desa Pangarengan.

Jasad si anak ditemukan sejam kemudian, tepatnya pukul 09.45, di Dusun Sukamulya, Desa Karang Mulya.

Sebelum bunuh diri, kata Darmono, Ade terlibat cekcok dengan suaminya terkait uang Rp 200 ribu.

Aksi Ade sempat dicegah warga sekitar. Namun, setelah dicegah, ibu dan anak itu kembali ke jembatan Sungai Cipunagara.
Keduanya langsung menceburkan diri ke sungai bersama-sama. ''Kasus ini kini ditangani Polsek Pamanukan,'' ujar Darmono. (bds/ygo/dan/din/c5/ami/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Ultah Bunuh Diri, Surat Wasiat Panjang Sekali


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler