Avicii Iris Tangan Sendiri

Rabu, 02 Mei 2018 – 21:53 WIB
Avicii. Foto: Billboard

jpnn.com - Sedikit demi sedikit petunjuk soal penyebab kematian DJ Avicii terkuak. Kamis lalu keluarga musisi bernama asli Tim Bergling itu secara tersirat menyatakan bahwa Avicii bunuh diri.

Kemarin situs berita selebriti TMZ memperkuat pernyataan tersebut. Mereka melaporkan, DJ 28 tahun itu meninggal karena kehabisan darah setelah mengiris pergelangan tangan.

BACA JUGA: 5 Lagu Ini Bikin Avicii Tetap Abadi di Hati

Laporan tersebut diikuti sejumlah klaim dari berbagai sumber terpisah. Ada yang menyebut Avicii bunuh diri dengan pecahan kaca tajam.

Ada pula yang mengatakan bahwa pecahan kaca itu berasal dari botol wine. Namun, ada juga sumber yang menyebutkan bahwa luka paling parah terdapat pada bagian leher.

BACA JUGA: Avicii Pergi, Penjualan Album Meroket 12 Ribu Persen

Belum ada yang bisa mengonfirmasikan hal itu secara pasti. Yang pasti, Avicii sudah tewas karena kehabisan darah ketika ditemukan di kamar Muscat Hills Resort, Oman. Dia berlibur bersama teman-temannya.

”Selama kunjungan, dia sangat baik kepada staf kami dan sangat ramah kepada semua orang. Dia tampak bersemangat dan menikmati liburannya,” ungkap manajer hotel yang tidak disebut namanya oleh Daily Telegraph.

BACA JUGA: Coachella Hingga Gereja Beri Penghormatan kepada Avicii

Kematian DJ asal Swedia tersebut tak henti ditangisi. Terutama oleh kekasihnya, Tereza Kacerova. Di Instagram, perempuan berdarah AS-Ceko itu mengunggah surat terbuka yang sangat menguras air mata.

Juga video kolase foto-foto mereka. Avicii tampak sangat dekat dengan putra Kacerova. Mereka berencana menikah dan memiliki bayi sendiri.

”Setiap kali mengingat rencana-rencana kita yang belum tuntas, hatiku merasa sangat sakit,” tulis Kacerova.

”Kita belum sempat menuntaskan maraton Harry Potter –kurang film terakhir. Kamu nggak sempat lihat aku nangis karena menyaksikan Snape tewas. Aku juga belum tuntas meyakinkanmu untuk menamai anak kita Serafina,” tutur dia. (tmz/dailymail/adn/c11/na)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Kata Polisi soal Penyebab Kematian DJ Avicii


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler