Babak 8 Besar ISL Pakai Sistem Home and Away

Senin, 23 Desember 2013 – 20:32 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- Kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan sudah dipastikan berlangsung dalam dua wilayah. Hal itu harus dilakukan karena peserta ISL musim depan mencapai 22 klub.

Masing-masing wilayah terdiri atas 11 klub dengan sistem pertandingan home and away. Empat klub klub teratas di masing-masing wilayah berhak maju ke babak 8 besar. Nantinya babak 8 besar juga akan menganut sistem home and away.

BACA JUGA: Babak 8 Besar ISL Pakai Sistem Home and Away

Dari babak 8 besar akan muncul lagi empat besar yang berhak masuk ke semifinal. CEO PT Liga Indonesia, Joko Driyono menjelaskan, babak semifinal dan final juga akan menggunakan sistem home and away.

"Insya Allah kick off ISL akan bergulir pada tanggal 1 Februari 2014," kata Joko Driyono di Kantor PT Liga Indonesia, Senin (23/12).

BACA JUGA: Di Maria Bantah Tinggalkan Madrid

Jokdri juga menjelaskan PT Liga akan menetapkan empat tim yang harus terdegradasi ke Divisi Utama. Empat tim itu diambil dari dua tim terbawah di masing-masing wilayah.

Sementara hanya ada dua tim yang akan promosi dari Divisi Utama. Dengan demikian peserta ISL akan terus berkurang hingga 2016. "Hal itu kami lakukan untuk unifikasi liga hingga tahun 2016. Nanti di 2016 ISL akan kembali ke format 18 klub," ujar Jokdri. (abu/jpnn)

BACA JUGA: ISL Musim Depan Dua Wilayah, Diikuti 22 Klub

BACA ARTIKEL LAINNYA... Iniesta Ingin Pensiun di Barcelona


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler