Babak I, Dua Penalti, Satu Kartu Merah

Kamis, 20 Februari 2014 – 03:34 WIB
Ekspresi kekecewaan Mesut Ozil, usai gagal mencetak gol penalti ke gawang Bayern Munchen pada Leg I Babak 16 Besar Liga Champions di Emirates Stadium, Kamis (20/2) dinihari WIB. Foto: @FCBayern

jpnn.com - LONDON -- Arsenal untuk sementara bermain imbang dengan tamunya Bayern Munchen pada laga menghadapi Bayern Munchen di Leg I Babak 16 Besa Liga Champions di Emirates Stadium, Kamis (20/2) dinihari WIB.

Kedua kesebelasan langsung terlibat aksi saling serang begitu peluit panjang tanda dimulainya pertandingan dibunyikan wasit.

BACA JUGA: Hulkenberg Tercepat, Red Bull Ngadat

Menit ketiga Kross menebar ancaman melalui tendangan spekulasi. Tapi tendangan spekulasi gelandang timnas Jerman itu masih bisa ditahan Szszesny.

Empat menit kemudian, giliran Arsenal mendapat peluang melalui Yaya Sanogo. Kali ini, Manuel Neur yang melakukan penyelamatan gemilang.

BACA JUGA: Venus Susul Serena ke Perempatfinal

Arsenal melewatkan peluang emas di menit ke-8 saat wasit memberi hadiah tendangan penalti. Eksekusi penalti yang dilakukan Mesut Ozil dengan gemilang bisa dihalau Neur.

Drama berlanjut di penghujung babak pertama. Arjen Robben yang mendapat peluang emas di kotak penalti Arsenal dijegal Szszesny. Wasit mengkartu merah Szszesny sekaligus penalti buat Munchen.

BACA JUGA: Hadapi Munchen, Yaya Sanogo Rebut Posisi Giroud

Tapi seolah ingin membalas kegagalan penalti Ozil, David Alaba yang maju sebagai eksekutor juga tak mampu menceploskan bola dari tendangan penalti.

Di sisa waktu yang ada, kedua kesebelasan mencoba menciptakan gol. Tapi hingga menit terakhir tidak ada gol tercipta. Babak pertama berakhir dengan skor imbang 0-0. (abu/jpnn)

Susunan Pemain

Arsenal XI: Szczesny, Sagna, Mertesacker, Koscielny, Gibbs (Monreal 31'), Flamini, Wilshere, Ozil, Cazorla (Fabianski 40'), Oxlade-Chamberlain, Sanogo

Cadangan: Fabianski, Monreal, Jenkinson, Rosicky, Gnabry, Podolski

Munchen XI: Neuer, Dante, Thiago, Lahm (K), Alaba, Martínez,  Boateng, Gotze, Kroos, Robben, Mandzukic

Cadangan: Starke - van Buyten, Rafinha, Pizarro, Muller, Contento, Schweinsteiger

BACA ARTIKEL LAINNYA... LeBron James, Pebasket dengan Laga Terbanyak di NBA


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler