Ballack Harus Kembali Tergeletak

Senin, 13 September 2010 – 01:13 WIB
MUNICH - Cedera, pulih, lalu cedera lagiItulah lakon yang harus dihadapi Michael Ballack.  Setelah istirahat lama akibat cedera engkel yang diderita di final Piala FA akhir musim lalu, Ballack kini lagi-lagi harus menjadi pasien tim medis.

Hal itu terjadi menyusul cedera lutut yang dideritanya saat membela Bayer Leverkusen lawan Hannover 96, Sabtu (11/9) petang lalu

BACA JUGA: Jawara di Monza, Alonso Perpendek Selisih Angka

Hasil scan kemarin (12/9) menunjukkan, ada bagian yang robek pada tibia di kaki kirinya
Tim medis pun memprediksi, butuh waktu enam pekan bagi Ballack untuk memulihkan kondisinya.

"Ya, ada masalah pada lutut Ballack," kata Jupp Heynckes, pelatih Leverkusen, kepada Associated Press

BACA JUGA: Beda Setelan Duo McLaren

Heynckes menjelaskan, cedera itu terjadi setelah Ballack berbenturan dengan Sergio Pinto
Akibatnya, Ballack harus ditarik keluar saat pertandingan baru berjalan 30 menit.

Leverkusen sendiri, akhirnya di laga itu hanya mampu bermain imbang 2-2

BACA JUGA: Rebut Pole Position, Alonso Jaga Peluang Champion

Padahal, sejak menit ke-36 Hannover bermain dengan 10 pemain, menyusul kartu kuning kedua yang diterima Emanuel PogatetzHannover juga sempat memimpin di menit ke-20 lewat Didier Konan.

Hannover yang bertindak sebagai tuan rumah, lantas memperbesar keunggulannya pada menit ke-50 melalui sundulan Mohammed AbdellaoueNamun, Leverkusen akhirnya bangkit, dan mampu menyamakan kedudukan lewat Eren Derdiyok (62) dan Patrick Helmes (89).

"Kami mengendalikan permainanTapi, pengalaman menunjukkan bahwa justru tak mudah menghadapi 10 pemain," aku Heynckes pula(bas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Taka Janji Kembali ke Persebaya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler