jpnn.com, BANDUNG - Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo melantik dan mengukuhkan pengurus IMI Jawa Barat 2021-2025 di bawah kepemimpinan Ketua Daniel Mutaqien Syaqifuddin.
Berbagai prestasi yang dicapai pengurus IMI Jawa Barat 2016-2020 harus dilanjutkan dan ditingkatkan lagi oleh Pengurus IMI Jawa Barat 2021-2025.
BACA JUGA: MPR RI Dorong Gerakan Pelestarian Kebudayaan Nasional
"Berbagai tugas berat menanti pengurus IMI Jawa Barat. Khususnya dalam menyukseskan langkah gubernur Jawa Barat,'' ucap Bamsoet.
Dia menuturkan, Ridwan Kamil akan membangun Sirkuit Internasional Sentul di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menjadi West Java Sentul International Circuit.
BACA JUGA: Ketua MPR RI Dukung Polri Beri Efek kepada Pelaku Investasi Bodong
Tujuannya, mendapatkan sertifikasi grade two dari Federation International Automobil (FIA) dan Federation International Motocycle (FIM).
Dengan begitu, berbagai kejuaraan balap dunia, seperti World Endurance Championship, GP3, hingga Touring Car Race bisa diselenggarakan.
BACA JUGA: Imlek, Wakil Ketua MPR RI Ungkap Peran Gus Dur untuk Kalangan Tionghoa di Indonesia
Hal ini dikatakan Bamsoet saat melantik dan mengukuhkan pengurus IMI Jawa Barat 2021-2025 di Gedung Sate, Bandung, Sabtu (5/3).
Ketua DPR RI ke-20 ini menuturkan, West Java Sentul International Circuit akan melengkapi keberadaan Pertamina Mandalika International Street Circuit yang dibangun Presiden Jokowi dengan telah mendapatkan sertifikasi Grade A dari FIM.
Jadi, kejuaraan bergengsi dunia level tertinggi dalam balap motor, MotoGP, bisa terselenggara pada 18-20 Maret 2022.
"IMI Jawa Barat juga harus menyelenggarakan event mobilitas dan olahraga otomotif. Mulai kelas lokal, regional, nasional, hingga internasional,'' kata Bamsoet.
Salah satu potensi yang bisa digarap adalah menjadi tuan rumah MXGP 2022 karena Indonesia mendapatkan dua kali kesempatan menyelenggarakan MXGP di dua wilayah yang berbeda.
Jadi, bisa membantu meningkatkan perputaran ekonomi di Jawa Barat.
Sebagaimana disampaikan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dalam setahun, rata-rata perputaran ekonomi Jawa Barat dari sektor olahraga dan mobilitas otomotif mencapai Rp 1,2 triliun hingga Rp 1,5 triliun," kata Bamsoet.
Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini menjelaskan, pada akhir Maret 2022, IMI Jawa Barat menyelenggarakan Kertajati Motorsport Fest 2022.
''Selain menjadi ajang pembinaan bakat bagi para talenta balap muda di kawasan Jawa Barat, Kertajati Motorsport Fest 2022 memberikan nilai tambah ekonomi, baik bagi pengelola BIJB maupun masyarakat sekitar, kata Bamsoet.
Ditargetkan, event ini diikuti hingga seribu pembalap yang berasal dari 75 tim dari berbagai daerah.
Perputaran uang yang dihasilkan bisa mencapai Rp 1 miliar hingga Rp 2 miliar. Menghidupi aktifitas penginapan, kuliner, jasa transportasi, hingga berbagai produksi industri kerajinan," tandas Bamsoet.
Ketua Umum Pengurus Besar Keluarga Olahraga Tarung Derajat ini menambahkan, IMI juga mendukung langkah Kemenpora di bawah kepemimpinan Menteri Zainudin Amali menjadikan Jawa Barat sebagai Sentra Pembinaan Talenta Olahraga, serta Pusat Sport Science yang beroperasi di Universitas Pendidikan Indonesia.
Melahirkan atlet profesional kelas dunia dari berbagai cabang olahraga, termasuk atlet balap, tidak lagi hanya mengandalkan talenta bakat dan genetik. Melainkan harus didukung sport science.
"Sehingga surplus atlet dari Jawa Barat bisa makin bertambah. Mendukung mewujudkan misi Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali,'' tuturnya.
Target Indonesia sebagaimana tercantum dalam Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) adalah 5 besar Olimpiade dan Paralimpiade pada 2045 mendatang.
''Keluarga besar IMI, khususnya dari Jawa Barat, harus siap melahirkan atlet balap profesional kelas dunia untuk membantu mewujudkan misi tersebut," tandas Bamsoet. (mrk/jpnn)
Redaktur : Tarmizi Hamdi
Reporter : Tarmizi Hamdi, Tarmizi Hamdi