Bandara Baru di Morowali Segera Diresmikan

Selasa, 20 Desember 2016 – 21:06 WIB
Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - MOROWALI - Masyarakat di Sulawesi khususnya di Morowali, Sulawesi Tengah tak lama lagi bisa memanfaatkan moda transportasi udara.

Rencananya bandara baru di Morowali akan segera diresmikan pada Maret 2017, setelah dinyatakan layak beroperasi.

BACA JUGA: Berenang di Ombak Besar, WN Tiongkok Mati di Bali

"Bandara ini cukup bagus. Terminal penumpangnya bagus sekali. Dari atas tadi saya lihat pagar sudah mengelilingi area bandara, tempat-tempat yang semestinya ada sudah tersedia. Jadi ini sudah cukup layak untuk dioperasikan," ujar Menhub Budi Karya Sumadi.  

Budi berharap bandara baru ini bisa diresmikan oleh Presiden Jokowi.

BACA JUGA: SPG Cantik Bertarif Rp 2,5 Juta, Begini Modusnya

"Kami berharap bapak presiden bisa meresmikannya di awal 2017," kata Budi.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Booming Akik Berakhir, Begini Nasib Penambang Kalimaya di Lebak

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jogja Panen Wisatawan di Penghujung 2016


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler