Bang Yos Tiap Hari Dengar Rumor Pergantian Kepala BIN

Selasa, 23 Agustus 2016 – 17:24 WIB
Kepala BIN Sutiyoso. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Sutiyoso terlihat santai menanggapi kabar bahwa dirinya akan digantikan oleh Komjen Budi Gunawan. Pensiunan TNI dengan pangkat terakhir letnan jenderal itu justru mengaku tak tahu soal kabar pergantian kepala di lembaga telik sandi itu.

"Saya kalau ditanya soal itu tidak tahu. Cuma saya dengar rumor setiap hari," ujarnya di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (23/8).

BACA JUGA: Ahok Dinilai Bingung Tentukan Materi Muatan Gugatan

Hingga kini pun, Sutiyoso mengaku belum dipanggil oleh Presiden Joko Widodo terkait pergantian kepala BIN. Pertemuan Sutiyoso dengan Jokowi beberapa waktu lalu pun hanya untuk melaporkan kinerja BIN.

”Saya belum pernah dipanggil beliau. Saya pernah menghadap tapi gak bicara soal itu," ujar mantan Gubernur DKI itu.

BACA JUGA: Negara ASEAN Diusulkan Bisa Berbagi Kuota Haji

Karenanya, Bang Yos -sapaannya- berharap agar semua pihak lebih baik menunggu keputusan presiden. Sebab, soal pergantian kepala BIN ataupun menteri sepenuhnya hak prerogatif presiden.

"Jadi, tunggu saja, itukan hak prerogatif beliau (Jokowi). Menteri dan kepala lembaga harus siap sewaktu-waktu diganti,"  pungkas Sutiyoso.(dna/JPG)

BACA JUGA: Riset Harga Rokok Rp 50 Ribu Ternyata Didanai LSM Asing

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok Dinilai Keliru Memahami Aturan Cuti Kampanye Bagi Petahana


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler