jpnn.com, BALIKPAPAN - Sulut United akan melakoni laga tandang melawan Persiba Balikpapan dalam laga lanjutan Liga 2 2019 dari Stadion Batakan, Jumat (6/9) malam.
Meski datang dengan bekal kekalahan 0-1 atas Mitra Kukar, Sulut United menargetkan mencuri poin di kandang lawan.
BACA JUGA: Liga 2 2019: Permalukan PSGC Ciamis, Sriwijaya FC Kukuh di Puncak Klasemen
Ya, meski saat ini berada di posisi yang lebih baik dari Persiba, selisih poin antara dua tim ini hanya satu poin. Sulut United menempati posisi enam, sementara Persiba kini berada di peringkat delapan.
BACA JUGA: Polri Berduka: AKP Arnold Hasibuan Meninggal Dunia Saat Menuju Mapolres
BACA JUGA: Pelatih PSMS Kecewa Berat, Pemain Direkrut tanpa Sepengetahuannya
“Makanya kita wajib curi poin di laga nanti,” kata pelatih Sulut United Hery Kiswanto.
BACA JUGA: Gurning Mundur dari Tim, Manajemen PSMS Medan Kelimpungan
Meski demikian, pelatih yang akrab disapa Herkis ini mengakui timnya masih terkendala konsistensi. Padahal, lanjut Herkis, pada laga melawan Mitra Kukar timnya mendominasi jalannya pertandingan.
Herkis juga mengakui persaingan di putaran kedua semakin ketat, di mana semua tim bisa saling mengalahkan.
“Artinya semua tim punya kekuatan yang relatih sama,” imbuh pelatih yang pernah menukangi Persiba ini.
Pada putaran kedua ini Sulut United juga melakukan sejumlah perekrutan. Mereka mendatangkan lima pemain pada bursa transfer putaran kedua lalu. Yudi Khoerudin, Inoc Bidana, Busari, Rudiyana, dan Bijahil Chalwa.
BACA JUGA: Rahmatullah Akhirnya Divonis Hukuman Mati
Soal target, Herkis mengaku tak ingin muluk-muluk. Bertahan di Liga 2 jadi target paling realistis tim berjuluk Hiu Utara ini. “Target kita adalah pertandingan ke pertandingan. Karena kami tim baru bertahan di Liga 2 rasanya target paling realistis,” kata dia.
Pada pertemuan pertama di Stadion Klabat, Manado, 7 Juli lalu, Sulut United sukses membekap Persiba dengan skor 2-0. Dua gol kemenangan Sulut United dicetak Sahar Tehupelasury dan sepakan penalti Martinus Novianto Ardhi. (pro/one)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Cilegon United 3 vs 0 PSMS: Posisi Ayam Kinantan Rawan Tergusur
Redaktur & Reporter : Budi