Bank Mandiri Bidik China dan Malaysia

Senin, 26 Juli 2010 – 13:10 WIB
JAKARTA- PT Bank Mandiri Tbk siap melakukan ekspansi ke Malaysia dan ChinaKedua negara tersebut dibidik setelah mendapat dukungan dari Bank Indonesia yang bekerja sama dengan Bank Negara Malaysia serta Bank Central China

BACA JUGA: Penyaluran KUR Masih Lamban



Direktur Utama Bank Mandiri Zulkifli Zaini mengatakan untuk cabang di Malaysia, baru mendapatkan respon membuka anak perusahaan
"Untuk di Kuala Lumpur, beberapa waktu lalu sudah kita ajukan untuk pembukaan cabang

BACA JUGA: Lion Mulai Terbangi Rute Batam-Natuna

Sudah ada respon dari Bank Negara Malaysia tapi izinnya baru untuk anak perusahaan," kata Zulkifli.

Meski belum mendapat persetujuan penuh untuk membuka cabang, namun kata Zulkifli kesepakatan membuka anak perusahaan dapat diterima terlebih dahulu.

"Jadi kami terima dulu persetujuan tersebut untuk seterusnya akan kami kaji apakah kita akan banding untuk tetap minta cabang atau akan kita terima dalam

bentuk subsidery
Kita masih akan kaji lagi karena mereka beri waktu dua tahun untuk pendirian cabang tersebut," kata Zulkifli.

Sementara untuk membuka cabang di China, dikatakan Zulkifli akan lebih positif realisasinya

BACA JUGA: Hanya 5 % Pelanggan Tak Aktif

Karena telah selesainya pembahasan mengenai regulasi kerjasama antara kedua negara untuk membuka anak perusahaan Perbankan disana.

"Mudah-mudahan lebih positif karena waktu itu ada kendala bahwa untuk membuka cabang di Shanghai membutuhkan adanya MOU antara regulator di Indonesia dengan regulator di chinaTapi saya sudah mendapatkan informasi MOU tersebut sudah ditandatangani secara sekulerKalau itu betul, kami akan tindaklanjuti dengan pendirian cabang-cabangnyaMudah-mudahan di akhir tahun kita optimis bisa buka cabang di China," kata Zukifli.(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bidik Penjualan Hingga Rp 1,7 Triliun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler