Bantai Jagoan India, Lee Zii Jia Kantongi Tiket Semifinal BWF World Tour Finals 2021

Jumat, 03 Desember 2021 – 11:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com, BALI - Lee Zii Jia sukses mengantongi tiket semifinal BWF World Tour Finals 2021 seusai menyapu bersih seluruh laga di fase grup dengan kemenangan.

Bertanding di laga pemungkas Grup B, Lee Zii Jia sukses mengalahkan Kidambi Srikanth (India) dengan skor 21-9, 21-14.

BACA JUGA: Kurang dari 1 Jam, Lee Zii Jia Amuk Toma Junior Popov

Selepas pertandingan, juara All England 2021 itu mengaku puas bisa membendung perlawanan Kidambi. 

Zii Jia menyebut tampil dengan lebih tenang membuat performanya di laga tadi cukup baik.

BACA JUGA: Lama Menghilang, Carolina Marin Comeback di BWF World Championship 2021?

"Pertandingan yang sangat melelahkan, akhirnya saya bisa memenangi laga ini. Saya berusaha mengontrol emosi serta mengurangi beberapa kesalahan.”

“Strategi itu berjalan dengan baik hari ini," ungkap Lee Zii Jia di Bali International Convention Center, Nusa Dua, Jumat (3/12).

BACA JUGA: Rexy Mainaky Mulai Tegas di Malaysia, Ancaman Buat Indonesia?

Dengan kemenangan ini, Lee Zii Jia menahbiskan diri sebagai juara Grup B setelah menang tiga kali di fase grup.

Pemain ranking delapan dunia itu sangat senang target menembus semifinal bisa tercapai. Kini, Zii Jia akan fokus agar bisa mencapai partai puncak.

"Target semifinal sudah tercapai, saya berharap bisa konsisten sampai nanti masuk final dan menjadi juara di sini," imbuh Lee Zii Jia.

Penampilan Lee Zii Jia sangat impresif selama bertanding di BWF World Tour Finals 2021.

Pada laga perdana, pebulu tangkis asal Negeri Jiran itu mengalahkan Kunlavut Vitidsarn (Thailand) dua gim langsung 21-15, 21-16.

Berlanjut di laga kedua, giliran Toma Junior Popov yang menjadi santapan empuk Lee Zii Jia. Tunggal Prancis itu takluk 13-21, 19-21.(mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler