jpnn.com, JAKARTA - MANGGA adalah buah yang sangat manis dan karenanya, tidak perlu ditambahkan gula di dalamnya.
Selain itu, mangga juga mengandung berbagai nutrisi yang baik untuk tubuh.
BACA JUGA: Ini Lho 5 Khasiat Menakjubkan Mangga
Tomat menyehatkan serta enak dan serbaguna. Nah, Anda bisa bayangkan berbagai manfaat kesehatan yang bisa didapat dengan rutin minum jus mangga campur tomat.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
BACA JUGA: Apakah Jus Tomat Baik untuk Anda? Ini 7 Manfaatnya
1. Mengoptimalkan Fungsi Sistem Imun
Salah satu manfaat vitamin C dan antioksidan untuk tubuh adalah membantu mengoptimalkan fungsi sistem imun.
BACA JUGA: 5 Manfaat Jahe Merah, Salah Satunya Turunkan Kadar Kolesterol
Ketika sistem imun bekerja dengan baik, maka Anda akan jadi jarang jatuh sakit karena tubuh terlindungi secara optimal.
2. Tinggi Kandungan Potasium
Tidak banyak yang tahu tomat dan mangga juga kaya kandungan mineral esensial dan salau satunya adalah potasium.
Potasium memiliki fungsi utama yang baik untuk menjaga kesehatan jantung serta merawat pembuluh darah.
Jantung akan bekerja secara optimal, tetapi dalam waktu bersamaan risiko serangan jantung dan stroke akan diturunkan secara maksimal pula.
3. Tinggi Kandungan Antioksidan
Semua buah yang kaya kandungan vitamin C dan vitamin A pasti tinggi kandungan antioksidannya.
Di antaranya adalah mangga dan tomat. Kombinasi keduanya akan memberikan Anda sumber antioksidan yang baik untuk kesehatan.
4. Baik untuk Pencernaan
Mengonsumsi jus buah-buahan secara rutin sangat baik untuk pencernaan.
Apalagi jika jenis buah-buahan yang memang tinggi kandungan seratnya.
Mangga dan tomat sangat tinggi kandungan seratnya, sehingga bisa mencegah segala jenis masalah pencernaan.
Mulai dari konstipasi sampai diare karena juga mengandung zat antibakteri.
5. Baik untuk Penderita Diabetes
Salah satu masalah yang sering dihadapi oleh penderita diabetes adalah kesulitan mengontrol nafsu makan.
Mengonsumsi jus mangga dan tomat secara teratur sangat baik untuk mengontrol nafsu makan.
Karena manfaat jus mangga dan tomat sangat tinggi serat sehingga membuat Anda kenyang lebih lama.
6. Membantu Menurunkan Kolesterol
Hampir semua jenis buah yang mengandung serat alami sangat baik untuk membantu menurunkan kolesterol.
Mangga mengandung antioksidan alami yang bisa mengontrol kadar kolesterol jahat dalam darah.
Namun, dalam waktu yang bersamaan tetap menjaga kadar kolesterol baik, sehingga fungsi metabolisme tetap bisa bekerja optimal.
7. Mencegah Kanker
Salah satu penyebab kanker adalah efek buruk dari radikal bebas yang menyebabkan sel teroksidasi, sehingga muncul sel-sel mutan yang dikenal dengan istilah kanker.
Satu-satunya solusi terbaik untuk menangkal radikal bebas adalah dengan mengonsumsi makanan kaya kandungan antioksidan.
Karena manfaat antioksidan idak hanya menangkal efek buruk radikal bebas, tetapi juga mengoptimalkan regenerasi sel.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany Elisa