Banyak Honorer K2 Lulus, Bupati Malah Pusing

Kamis, 13 Februari 2014 – 09:58 WIB

jpnn.com - SUBANG - Bupati Subang, Jabar, Ojang Sohandi malah pusing setelah mendengar kabar jumlah honorer kategori dua (K2) asal Subang yang lulus CPNS jumlahnya mencapai 1.619 orang.

Dia pusing lantaran memikirkan sumber gaji yang akan dibayarkan untuk para PNS baru itu.

BACA JUGA: Ketua, Sekretaris, Bendahara Gagal Lulus CPNS

“Kami merasa keberatan untuk menggaji 1.619 CPNS K2 yang lolos seleksi tersebut karena  kondisi APBD yang hanya Rp1,7 triliun,” tegas Ojang, kemarin.

Menurunya, setiap tahun APDB Subang tidak cukup untuk menggaji penambahan pegawai. Sedangkan jumlah PNS Subang saat ini sebanyak 14.000 orang. “Jika benar honorer K2 yang lolos 1.619 orang, maka sangat membebani ABPD Subang karena minim,” jelasnya.

BACA JUGA: Pentolan Honorer K2 Masih Nunggu Pengumuman

Penambahan jumlah PNS sebanyak itu, jelasnya, akan mengganggu anggaran yang dialokasikan untuk belanja publik.

“Pemkab Subang hanya mampu menggaji 300 orang PNS baru. Sementara, di tahun 2014 ini, tidak ada pegawai yang pensiun, maka dengan penambahan sebanyak 1.619 orang sangat memberatkan anggaran," ujarnya lagi.

BACA JUGA: BKD dan DPRD Bahas Nasib Honorer K2 Gagal

Diakui, dirinya baru mendapat informasi yang bersumber dari pengumuman yang ditayangkan di sejumlah website resmi, yang menyebutkan kelulusan CPNS dari K2 untuk Kabupaten Subang sebanyak  1.619 orang yang lolos CPNS K2.

"Saya dapat informasinya baru dari internet, dan ini tidak bisa dijadikan dasar untuk mengumumkan kepada masyarakat,” kata Ojang.

Atas hal itu, kata Ojang, pihaknya sudah menugaskan badan Kepegawain Daerah (BKD) Subang mendatangi BKN untuk meminta data yang akurat walaupun saat ini nama-nama yang lolos sudah beredar. (bds/lsm/sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Daerah Bingung Atasi Honorer K2 Gagal CPNS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler