Barca Lawan Milan, Madrid Hadang Juventus

Jumat, 30 Agustus 2013 – 10:13 WIB

jpnn.com - MONACO — UEFA telah mengumumkan hasil pengundian  32 grup yang melaju ke fase grup Liga Champions Eropa, Kamis (29/8). Hasilnya dari  delapan grup yang telah diundi, sejumlah klub raksasa Eropa bakal berjibaku di fase ini.

Sebut saja Real Madrid yang akan menjajal jawara Italia, Juventus  di grup B. Sementara itu pengulangan duel  musim lalu terjadi di grup H yang mempertemukan jawara Liga Spanyol, Barcelona melawan klub kuat asal Italia lainnya AC Milan. Sedangkan itu runner-up Liga Inggris Manchester City harus melawan juara bertahan Liga Champions, Bayern Munchen.

BACA JUGA: Kalahkan Messi dan Ronaldo, Ribery Pemain Terbaik Eropa

Juara Liga Inggris, Manchester United tampaknya sedikit bernafas lega karena bakal bersua klub-klub yang di atas kertas tidak terlalu kuat seperti, Shakthar Donetsk, Bayer Leverkusen dan utusan Spanyol, Real Sociedad.

Demikian halnya The Blues, Chelsea akan bertemu dengan Schalke 04, FC Basel dan Steaua Bucharest.Berikut hasil lengkap pengundian babak fase grup Liga Champions seperti dikutip dari situs resmi UEFA.(zul/jpnn)

BACA JUGA: Ferrari Fokus Kembangkan Mobil Baru

 

Hasil Lengkap Pengundian Babak 32 Besar Liga Champions Eropa:

BACA JUGA: Sergio Sayangkan Hasil Pertandingan

Grup A
Manchester United (Inggris)
Shakthar Donetsk (Ukraina)
Bayer Leverkusen (Jerman)
Real Sociedad (Spanyol)

Grup B
Real Madrid (Spanyol)
Juventus (Italia)
Galatasaray (Turki)
Kobenhavn (Denmark)

Grup C
Benfica (Portugal)
Paris Saint-Germain (Prancis)
Olympiakos (Yunani)
Anderlecht (Belgia)

Grup D
Bayern Muenchen (Jerman)
CSKA Moskwa (Rusia)
Manchester City (Inggris)
Viktoria Plzen (Republik Ceko)

Grup E
Chelsea (Inggris)
Schalke 04 (Jerman)
FC Basel (Swiss)
Steaua Bucharest (Rumania)

Grup F
Arsenal (Inggris)
Olympique Marseille (Prancis)
Borussia Dortmund (Jerman)
Napoli (Italia)

Grup G
FC Porto (Portugal)
Atletico Madrid (Spanyol)
Zenit St. Petersburg (Rusia)
Austria Wien (Austria)

Grup H
Barcelona (Spanyol)
AC Milan (Italia)
Ajax Amsterdam (Belanda)
Celtic (Skotlandia)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Umuh Sebut Pemain Bermain Tanpa Lelah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler