Baridin Sudah Dibawa Keluar Garut

Minggu, 27 Desember 2009 – 08:14 WIB

GARUT - Aparat kepolisian Garut tidak melakukan pengamanan berlebihan pascatertangkapnya Baridin di Cikelet, Kamis (24/12) laluPola pengamanan dilakukan biasa-biasa saja, terkait dengan pengamanan Natal dan Tahun Baru

BACA JUGA: Istri Baridin Bertani untuk Sekolah Anak

Pengamanan yang standar operasi Lilin ini lantaran Kapolres Garut AKBP Amur Chandra Juli Buana kondisi Garut bakal aman-aman saja
Dia tidak begitu yakin masih ada sisa jaringan Baridin di wilayah kerjanya

BACA JUGA: Warga Aceh Diminta Bangkit

Meski demikian, dia dan jajarannya tak mau lengah.

"Kemungkinannya kecil
Namun demikian, untuk memastikannya Polres Garut masih koordinasi dengan Mabes Polri," ujar Amur Chandra saat ditanya mengenai kemungkinan masih adanya jaringan Baridin di Garut

BACA JUGA: Demokrat Siapkan Tindakan bagi George Aditjondro



Dia menjelaskan, pengamanan yang dilakukan terkait Natal dan Tahun BaruDalam operasi lilin, aparat keamanan yang dilibatkan sekitar 700 orangTerdiri dari 350 personel kepolisian, ditambah personel TNI, Satuan Polisi Pamong Pradja dan Dinas Perhubungan

“Pengamanan di Kabupaten Garut --termasuk di objek-objek wisata-- dilakukan sesuai dengan rencana pengamanan dalam operasi lilin menyambut tahun baru,” jelasnyaPengamanan di objek wisata Pantai Santolo yang jaraknya kurang lebih 1 kilometer dari lokasi gubuk Baridin, juga dilakukan sesuai standarDia tegaskan, tidak ada penambahan pengamanan khusus.

Selain obyek-obyek wisata, pengamanan juga dilakukan di perbatasan, namun tetap berdasarkan standar operasi Lilin“Perbatasan tetap kita jagaTapi tidak ada pengamanan berlebihanSesuai dengan standar pengamanan operasi lilin untuk pengamanan Natal dan tahun baru,” katanya.

Dalam kesempatan yang sama, Amur Chandra memastikan, Baridin telah dibawa keluar dari Garut meski keberadaannya masih dirahasiakan“Yang pasti Baridin sudah tidak di Garut, meski memang keberadaannya masih dirahasiakan,” jelas Amur(ari/sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Sesalkan Buku Aditjondro


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler