jpnn.com - PALU - Pelamar CPNS di Kota Palu, Sulawesi Tengah yang sudah mendaftar secara online di di Portal Panselnas sudah mencapai 1321 pendaftar. Pelamar ini akan mengisi 55 formasi yang disiapkan.
Kepala BKD Kota Palu, Moh Rifani mengatakan dari total pendaftar secara online, baru 200 pelamar yang telah memasukan berkas ke BKD Kota Palu. “ Hingga saat ini dari pembukaan pendaftaran pad 8 September 2014 dari sekitar 1321 pendaftar, baru sekitar 200 pelamar yang telah memasukan berkas,” kata Rifani kepada Radar Sulteng (Grup JPNN.com), Rabu (16/7).
BACA JUGA: Wali Kota Jayapura Tolak Pilkada di DPRD
Menurutnya, data tersebut merupakan update hingga Selasa 16 September 2014. Menurutnya, jumlah tersebut dalam setiap harinya dipastikan akan terus bertambah mengingat banyaknya pelamar yang belum memasukkan berkas mereka ke BKD Kota Palu.
”Kita pastikan untuk pendaftaran Online melalui website resmi Panselnas akan terus bertambah, mengingat batas akhir pendaftaran melalui Website Panselnas akan berakhir hingga 22 September 2014,”jelasnya.
Sementara berkas yang telah masuk hingga saat ini, kata dia di dominasi pendaftar dari luar Kota Palu bahkan sebagian berasal dari berbagai daerah yang ada di Indonesia. “ Ada juga sebagian dari masyarakat Kota Palu,” katanya.
BACA JUGA: Polisi Tangkap Pencuri Spesialis Barang Elektronik
Rencananya untuk lokasi tempat ujian computer assisted test (CAT) akan dilaksanakan di beberapa tempat seperti di SMPN 1Palu, SMKN 1 PALU, SMAN 2 PALU dan SMAN 3 Palu.” Kita pastikan waktu ujiannya akan dilaksanakan pada 11 Oktober, sementara jumlah Komputer yang akan kita gunakan sebanyak 80 komputer,” jelasnya.
Lanjut Rifani untuk batas terakhir untuk memasukan berkas, yakni hingga 27 September dan jika di luar tanggal tersebut kata dia BKD kota Palu bakal tidak akan menerima berkas tersebut.” Alasnaya karena kita mengejar waktu tahapan-tahapan yang ditentukan mengingat ujian CAT akan dilaksanakan pada tanggal 11 Oktober,” jelasnya.
Yang jelas dipastikan jumlah pendaftar CPNS melalui Website Panselanas di pastikan akan terus bertambah mengingat batas waktu pendaftaran melalui website masih terbilang cukup lama yakni 22 September. “ Kita pastikan melebihi hingga akhir pendaftaran kita pastikan mencapai 2000 lebih pendaftar,” pungkasnya. (nto/awa/jpnn)
BACA JUGA: Kapolda Sulteng: Masih Ada DPO Belum Tertangkap
BACA ARTIKEL LAINNYA... BKD Bakal Gunakan Tiga Tempat
Redaktur : Tim Redaksi