Basarnas Kembali Temukan Bagian Besar Pesawat AirAsia

Sabtu, 03 Januari 2015 – 20:28 WIB
Basarnas Kembali Temukan Bagian Besar Pesawat AirAsia. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Basarnas kembali menemukan bagian besar dari pesawat AirAsia QZ8501. Menurut Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI FH Bambang Soelistyo, dua bagian baru ditemukan pihaknya siang tadi.

"Siang tadi kapal geosurvei temukan objek yang cukup besar," ujar Soelistyo saat konfrensi pers di kantornya, Jakarta, Sabtu (3/1/).

BACA JUGA: Empat Objek Pesawat AirAsia QZ 8501 Terdeteksi

Dijelaskannya, objek pertama ditemukan pada pukul 13.30 WIB. Objek tersebut memiliki dimensi 18 meter x 5,4 meter x 2,2 meter. Objek kedua yang memiliki dimensi 12,4 meter x 0,6 x 0,5 meter ditemukan sekitar pukul 14.25 WIB.

Soelistyo tidak menjelaskan objek apa yang ditemukan pihaknya tersebut. Namun yang jelas keduanya ditemukan di area yang menjadi sektor prioritas pencarian.

BACA JUGA: Kapal Geo Survei Temukan Objek Serupa Kepala Pesawat

"Objek nanti akan diinvestigasi oleh KNKT," jelasnya.

Selain bagian badan pesawat, tim SAR gabungan juga menemukan serpihan-serpihan kecil di area pencarian. Sejumlah benda milik penumpang pesawat juga ditemukan hari ini.

BACA JUGA: Pemkab Kobar Kewalahan Siapkan Dana Logistik Tim Pencari AirAsia

"Selain bagian dari badan pesawat yang kita temukan ada 3 serpihan yang terdeteksi pesawat Pesawat CN-295 A-2905. Ditemukan juga tas warna oranye dan serpihan papan 120x75 cm," pungkasnya.

Untuk diketahui, dua bagian pesawat AirAsia naas juga ditemukan oleh tim SAR gabungan kemarin. Dengan begitu, sejauh ini sudah empat bagian pesawat yang ditemukan. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Saat Menegangkan Penemuan Badan Pesawat AirAsia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler