Basis Abu Sayyaf Digempur, Hasilnya Lumayan

Sabtu, 30 April 2016 – 09:57 WIB
Tentara Filipina. Ilustrasi Foto: AFP

jpnn.com - MANILA – Wilayah yang menjadi markas kelompok Abu Sayaf di Pulau Jolo dibombardir kekuatan militer Filipina. 

Pengerahan tentara dilakukan Filipina setelah aksi keji Abu Sayyaf, memenggal salah satu sandera John Ridsdel.

BACA JUGA: Sampai Kapan Menunggu Upaya Filipina? JK Bilang...

Penyerangan Pulau Jolo masih terus dilakukan dan belum ada tanda-tanda akan berhenti. 

Menurut Juru Bicara Markas Komando Mindanao Barat Filemon Tan, pihaknya baru-baru ini mengamankan amunisi beserta speedboad yang dari Abu Sayyaf di Pulau Siluag dan Mamanuk, Tawi-Tawi, Filipina. 

BACA JUGA: Ngeri! Abu Sayyaf akan Lakukan Eksekusi Lagi

Dia merinci bahwa pihaknya menemukan senapan sepeerti M-16AI, peluncur grand M-79, hingga senapan mesin berkaliber 60. 

’’Operasi ini kami lakukan untuk mencegah adanya kejahatan lagi di wilayah tersebut,’’ ujarnya seperti yang dilansir oleh situs berita Updates Philippines. (bil/owi/sam/jpnn)

BACA JUGA: Menangis..Lesu, Warga AS Dihukum Kerja Paksa di Korea Utara

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Konflik Strategi, Komandan Filipina Lawan Abu Sayyaf Diganti


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler