Bea Cukai Bersama BNN, TNI, Kejaksaan, dan Imigrasi Gelar Operasi Gabungan

Selasa, 02 Agustus 2022 – 20:42 WIB
Bea Cukai melakukan kunjungan kerja ke Kodam XVII/Cenderawasih untuk meningkatkan sinergi. Foto: Humas Bea Cukai

jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai bekerja sama dengan instansi penegak hukum melalui kunjungan kerja dan operasi gabungan di berbagai daerah.

Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai Hatta Wardhana pada Selasa (2/8) mengatakan kunjungan kerja dilaksanakan Bea Cukai Jayapura yang berkolaborasi dengan perwakilan Kementerian Keuangan Papua mengunjungi Kodam XVII/Cenderawasih dan Kejaksaan Tinggi Papua.

BACA JUGA: Begini Pandangan Bea Cukai tentang Pengarusutamaan Gender

"Dalam kunjungan itu, disampaikan paparan tugas dan fungsi tiap unit Kemenkeu di Papua yang selama ini bersinergi bersama jajaran Kodam XVII/Cenderawasih dan Kejaksaan Tinggi Papua. Diharapkan, kegiatan ini meningkatkan sinergi yang terjalin," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Bea Cukai Sampit Hari Murdiyanto menerima kunjungan Kepala BNNP Kalimantan Tengah Brigjen Pol Sumirat Dwiyanto beserta Koordinator Bidang Rehabilitasi BNNP Kalteng Dorce Sanda. 

BACA JUGA: Puluhan Ribu Benih Lobster Gagal Diselundupkan, Nominalnya Wow, Bravo, Bea Cukai!

Hatta menuturkan kegiatan ini dilakukan dalam rangka mempererat tali silaturahmi serta memperkuat sinergi dan koordinasi antarinstansi.

"Dengan terjalinnya hubungan kerja sama dan koordinasi yang baik, tujuan organisasi akan tercapai dengan baik pula,’’ ucapnya.

BACA JUGA: Tentara AS dan Atlet Difabel Dapat Fasilitas dan Layanan Ini dari Bea Cukai

Sinergi antara Bea Cukai dengan instansi penegak hukum lainnya juga terwujud melalui penyelenggaraan operasi gabungan, seperti yang dilaksanakan 

Bea Cukai Bengkalis dan Imigrasi Bengkalis dengan menyelenggarakan Operasi Gabungan Patroli Laut. 

"Bea Cukai dan Imigrasi Bengkalis melaksanakan patroli bersama menggunakan kapal patroli BC 10010. Kondisi geografis perairan Bengkalis menjadi tantangan tersendiri untuk dilakukan pengawasan sepenuhnya,’’ ucapnya.

Hal inilah yang melatarbelakangi diadakannya operasi gabungan patroli laut antara kedua instansi. 

Patroli bersama ini tidak mengesampingkan tugas dan fungsi dari tiap-tiap instansi. Kerja sama lintas sektor ini tidak hanya sebatas pengawasan laut dan penertiban kepabeanan, tetapi juga pertukaran informasi untuk efisiensi kegiatan pengawasan. (mrk/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur : Tarmizi Hamdi
Reporter : Tarmizi Hamdi, Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Bea Cukai   TNI   Imigrasi   Kejaksaan   BNN   Kemenkeu  

Terpopuler