Bea Cukai Lepas Ekspor Perdana Rokok Elektrik Buatan Pasuruan ke AS

Selasa, 11 Juli 2023 – 18:45 WIB
Jajaran Kanwil Bea Cukai Jawa Timur I dan Kantor Bea Cukai Pasuruan dalam pelepasan ekspor perdana rokok elektrik (REL) buatan PT Atomization Technology Indonesia di Pasuruan, Jawa Timur, Selasa (11/7). Foto: Bea Cukai Pasuruan

jpnn.com, PASURUAN - Bea Cukai Pasuruan melepas ekspor perdana ratusan ribu rokok elektrik (REL) produksi PT Atomization Technology Indonesia ke Chicago, Amerika Serikat.

Pelepasan ekspor perdana itu dilakukan secara langsung di lokasi PT Atomization Technology Indonesia di Pasuruan, Jawa Timur, Selasa (11/7).

BACA JUGA: Bea Cukai Kerahkan Kapal Patroli BC8006 dalam Operasi Tindak Maritim Malindo 30A/2023

Kepala Kanwil Bea Cukai Jawa Timur I Untung Basuki dan Kepala Kantor Bea Cukai Pasuruan Hatta Wardhana hadir langsung pada pelepasan ekspor itu.

Hatta dalam sambutannya mengatakan PT Atomization Technology Indonesia melalui ekspor perdana itu mengirimkan 936.000 rokok elektrik ke AS.

BACA JUGA: Industri Rokok Elektrik Dinilai Bakal Terus Tumbuh

Menurut Hatta, terlaksananya ekspor perdana itu merupakan bentuk komitmen Direktorat Jenderal Bea Cukai dalam mendukung industri dalam negeri.

“Ini juga upaya kami dalam memberikan kontribusi pada pemulihan dan pertumbuhan ekonomi nasional,” ujar Hatta.

BACA JUGA: Bea Cukai Ajak Mahasiswa Gali Ilmu Kepabeanan di 2 Wilayah Ini

Lebih lanjut Hatta mengharapkan capaian itu terus berlanjut demi meningkatkan perekonomian.

“Harapannya, ekspor ini dapat berlanjut dan diikuti ekspor-ekspor lainnya sehingga dapat mendongkrak perekonomian di Pasuruan dan nasional,” kata Hatta.

Pada kesempatan sama, Wakil Direktur Head Quarter Atomization Group Clayton Shen menyampaikan ucapan terima kasihnya atas dukungan Bea Cukai dalam ekspor perdana REL buatan PT Atomization Technology Indonesia itu.

“Terima kasih atas dukungan dari seluruh pihak, utamanya Bea Cukai Pasuruan,” ucapnya.(mrk/jpnn.com)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tegas, Bea Cukai Sita Rokok Ilegal di 2 Wilayah Ini, Banyak Banget!


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler