Bea Cukai Optimalkan Pelayanan kepada Masyarakat

Selasa, 08 November 2022 – 21:09 WIB
Petugas Bea Cukai memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ilustrasi Foto: Humas Bea Cukai

jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai terus berupaya memberikan pelayanan dan solusi terbaik kepada para stakeholder. 

Bea Cukai juga terus berkomunikasi dengan baik melalui berbagai sinergi demi mencapai pelayanan yang prima dan responsif. 

BACA JUGA: Bea Cukai Gagalkan Jutaan Batang Rokok Ilegal di Semarang dan Labuhanbatu

Bea Cukai kembali melakukan pertemuan dengan para stakeholder masing-masing di Surabaya dan Belawan.

Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai Hatta Wardhana mengatakan sinergi dan komunikasi yang baik dapat menghasilkan performa yang maksimal sehingga perlu dijaga dan terus ditingkatkan.

BACA JUGA: Bea Cukai Malang Menggagalkan Pengiriman Ratusan Ribu Batang Rokok Ilegal

Pada Jumat (4/11), Bea Cukai Tanjung Perak menggelar kegiatan audiensi bersama PT Superintending Company of Indonesia (Sucofindo). 

Koordinasi ini dilakukan untuk mengenalkan jasa verifikasi atau penelusuran teknis impor (VPTI) oleh PT Sucofindo kepada pejabat di lingkungan Bea Cukai Tanjung Perak.

BACA JUGA: Kenaikan Cukai Picu Peredaran Rokok Ilegal, Bea Cukai Terus Tingkatkan Pengawasan

Hatta menegaskan koordinasi ini sangat penting mengingat hasilnya dapat menunjang upaya Bea Cukai Tanjung Perak dalam percepatan layanan, kepastian hukum dan peraturan, serta kemudahan dan keterbukaan informasi kepada seluruh mitra dan stakeholder.

“Jadi melalui pengenalan VPTI ini, pelaku usaha dapat memastikan kesesuaian antara dokumen perizinan impor dengan dokumen pendukung dan fisik barang, memastikan terpenuhinya dokumen standar teknis atau mutu yang dipersyaratkan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan, mendukung usaha pemerintah dalam pelaksanaan kebijakan, pengendalian perdagangan luar negeri, dan berbagai kemudahan lainnya, sehingga dapat membantu kelancaran kegiatan kepabeanan di lingkungan Bea Cukai Tanjung Perak,” katanya.

Di Belawan, Bea Cukai Belawan mendapatkan kunjungan kerja dari Jabatan Kastam Diraja Malaysia (JKDM) (1/11). 

Dalam kegiatan ini, dibahas beberapa hal seperti penyebaran rokok ilegal dan minuman mengandung etil alkohol (MMEA) yang kini menjadi masalah serius khususnya di Malaysia.

Selanjutnya, Bea Cukai Belawan turut hadir dan menjadi pemateri dalam kunjungan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Indonesia (KLHK), Kementerian Lingkungan Hidup Jepang (MOEJ), dan Basel Convention and Stockholm Convention Regional Centre–Southeast Asia ke Medan, Kamis (3/11). 

Kunjungan ini merupakan salah satu rangkaian acara Workshop 2022 of the Asian Network for Prevention of Illegal Transboundary Movement of Hazardous Wastes in Medan dari KLHK.

Dalam kegiatan ini, Bea Cukai Belawan berkesempatan untuk menjelaskan tentang bahaya Hazardous and Toxic Substance atau bahan berbahaya dan beracun (B3). 

Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari beberapa negara, seperti Brunei Darussalam, Kamboja, Malaysia, Singapura, Thailand, Myanmar, Laos, Filipina, Vietnam, Hongkong, Australia, dan Jepang.

“Semoga dengan berbagai kegiatan bersama ini dapat menjalin kerja sama yang baik dan menjadi wadah untuk saling bertukar informasi hingga tercapai pelayanan yang optimal,” kata Hatta. (mrk/jpnn)


Redaktur : Tarmizi Hamdi
Reporter : Tarmizi Hamdi, Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler