Bedeng 4 Pintu Terbakar, Kakek 70 Tahun Alami Luka Serius

Jumat, 30 November 2018 – 19:23 WIB
Kebakaran. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, MERANGIN - Seorang kakek bernama M Yulis, 70, terbakar di dalam bedeng yang dihuninya saat kebakaran terjadi di RT 16 RW 01, Kelurahan Pematang Kandis, Kecamatan Bangko, Merangin, Jambi, (28/11).

Dia mengalami luka bakar sekitar 70 persen. Musibah kebakaran ini terjadi sekitar pukul 05.30 WIB. Akibatnya harta benda dan beberapa surat berharga yang dimiliki oleh 3 Kepala Keluarga (KK) dengan 15 jiwa hangus dilalap si jago merah.

BACA JUGA: Indomart SPBU Underpass Bekasi Timur Kebakaran

Ketua RT 16, Rospan Gamal, saat dikonfirmasi mengatakan, bedeng tersebut terbakar sekitar pukul 05.30 WIB dan tidak lama setelah itu pihak dari Pemadam Kebakaran tiba untuk memadamkan.

"Api berasal dari bedeng yang dihuni oleh M Yulis sekitar pukul 05.30 WIB. Berselang beberapa saat datanglah Pemadam kebakaran untuk memadamkan api namun bedeng sudah hangus," terang Rospan Gamal.

BACA JUGA: Kabulkan Kasasi JPU, MA Vonis Diding 10 Tahun Penjara

Dirinya juga menjelaskan, ada seorang kakek yang terbakar karena tidak sempat keluar pada saat api membesar dan saat ini sudah dibawa ke Rumah Sakit oleh warga.

"Mungkin karena api sudah sangat besar sehingga seorang kakek bernama M Yulis mengalami luka bakar dan saat ini sudah dibawa ke Rumah Sakit Umum untuk diberikan pengobatan," terang Rospan Gamal.

BACA JUGA: Kejati Turunkan Tim Ahli Usut Kasus Proyek Bukit Tengah

Sementara Agusri Asman (48) salah satu Kepala Keluarga yang bedengnya terbakar mengatakan seluruh harta bendanya mulai dari Lemari, TV dan surat berharga lainnya turut terbakar.

"Untung keluarga saya semua selamat namun barang-barang seperti Lemari, TV dan perabotan lainnya ikut terbakar tidak bisa diselamatkan," terang Agusri Asman.

Senada dengan Agusri Asman, Pirang (45), mengatakan dirinya hanya bisa menyelamatkan keluarga dan pakain di badannya berupa celana pendek dan baju singlet.

"Hanya baju singlet ini dan celada pendek yang bisa saya selamatkan karena pada saat kejadian saya sedang membuat keripik jering," terang Pirang.

Sementara itu Kapolsek Bangko, IPTU Sitorus, mengatakan pihaknya sudah melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian dan memperkirakan kerugian mencapai Rp350 juta

"Anggota sudah mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pemeriksaan," terang IPTU Sitorus.

Jelang beberapa saat setelah kejadian sekitar pukul 13.30 WIB pihak dari Pemerintah Daerah Kabupaten Merangin diwakili oleh Pj Sekda, Hendri Maidalef, mendatangi lokasi kejadian dan memberikan bantuan.

"Semoga bantuan berupa pakaian, alat-alat tidur dan perabotan rumah tangga ini bisa dimanfaatkan dan harapan saya keluarga yang tertimpa musibah dan sabar," terang Hendri Maidalef. (wwn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Oknum PNS Ngamuk Saat Dipergoki Ngamar Bareng Selingkuhan


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
kebakaran   Jambi   Kakek  

Terpopuler