jpnn.com, JAKARTA - Mantan Wakil Presiden (Wapres) RI Boediono mengatakan dirinya tidak begitu paham mengenai politik meski pernah berada dalam pemerintahan.
Namun, Boediono meyakini Ganjar Pranowo sebagai seorang yang mengerti tentang politik di Indonesia.
BACA JUGA: Sowan kepada Pak Boediono, Ganjar Memperoleh Banyak Ilmu Ekonomi & Birokrasi
Hal itu disampaikan Boediono sesuai melakukan pertemuan dengan Ganjar.
"Saya itu lebih banyak dengar kalau soal politik, beliau suhunya," ucap Boediono di kediamannya, Jalan Jambu Nomor 11, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (24/11).
BACA JUGA: Dikunjungi Ganjar, Romo Franz Magnis Suseno Singgung Kemerosotan Etika Demokrasi
Menurut Boediono, pertemuan dengan Ganjar membahas pengalamannya dalam pemerintahan di Indonesia sejak Orde Baru hingga reformasi.
"Pengalaman saya, saya sampaikan kepada beliau. Saya kan lama di pemerintahan, bahkan sejak orde baru tetapi saya bukan pengambil keputusan, tetapi kerja di dapur, trtapi saya mengerti sampai reformasi," ucapnya.
BACA JUGA: Ganjar Bertemu Budiono, Lalu Mendapat 3 Pelajaran Penting, Begitu Kira-Kira
Boediono menilai Ganjar sebagai figur yang mempunyai kapasitas dalam kepemimpinan Indonesia ke depan.
"Saya kira semua capres ini bagus semua. Tinggal rakyat milih yang mana," imbuhnya.
Sementara itu, Ganjar mengaku dapat pelajaran tentang pentingnya kelembagaan yang baik, manajemen sumber daya manusia yang efektif, dan perencanaan program yang berkualitas. Ganjar menegaskan kunci kemajuan negara terletak pada implementasi ketiga aspek tersebut.
"Ada tiga pelajaran penting yang diberikan, bagaimana berbangsa dan bernegara. Mengurusi kelembagaan yang bagus. Mengurusi SDM yang bagus dan membuat programnya juga harus bagus. Kalau ini bisa berjalan dengan baik, maka negara juga akan baik. Ini pelajaran penting hari ini yang saya dapatkan," ungkap Ganjar.
Ganjar juga menegaskan pertemuan tersebut bukan untuk membahas politik dalam Pilpres 2024, tetapi kesempatan untuk belajar dari pengalaman Boediono dalam kepemimpinan.
Ganjar turut menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Boediono sebagai begawan ekonomi yang memberikan wawasan.
"Saya sowan ke beliau sebagai orang tua kita dan saya mendapatkan ilmu, karena beliau juga salah satu begawan ekonomi, dan di birokrasi lama. Saya ngaji aja sama beliau selama memimpin. Beliau orang yang profesional di bidangnya," tutur Ganjar. (Tan/JPNN)
Yuk, Simak Juga Video ini!
BACA ARTIKEL LAINNYA... AMIN Salip Ganjar-Mahfud, PKB Makin Yakin Anies-Muhaimin Akan Menang
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga