Belanja Pemain Terbesar Manchester City di Paro Musim

Kamis, 05 Februari 2009 – 06:34 WIB

LONDON - Prestasi Manchester City memang tidak seberapaNamun, untuk urusan membeli pemain, klub milik taipan Uni Emirat Arab Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan itu pantas dibanggakan

BACA JUGA: Deal Andrei Arshavin Menuai Protes dari klub Premier League Lain

City menjadi klub dengan pengeluaran belanja pemain terbesar di bursa transfer musim dingin.

Sejak transfer window paro musim di Inggris dibuka 2 Januari hingga penutupan per 2 Februari waktu setempat, City telah merogoh kocek hingga 50 juta pounds atau sekitar Rp 837,6 miliar
Itu pun hanya sebagai fee untuk empat pemain dari klub lamanya

BACA JUGA: Kartu Merah Lampard Diputihkan

Yakni, Nigel de Jong (Hamburg SV), Craig Bellamy (West Ham United), Wayne Bridge (Chelsea), dan Shay Given (Newcastle United)


Jika ditambah kontrak tiap pemain dengan durasi rata-rata 4,5 tahun dan gaji, The Citizens - sebutan Manchester City - harus mengeluarkan biaya tambahan antara 50 juta sampai 60 juta pounds

BACA JUGA: Muhammad Ali Terus Dapat Award

Jumlah itu sesuai dengan bujet belanja yang dipatok Sheikh Mansour

''Itulah alasan klub kami akhirnya tidak melanjutkan perburuan terhadap nama-nama macam (Roque) Santa Cruz maupun (Kolo) Toure,'' kata Garry Cook, executive chairman City, kepada Evening Standard

Padahal, empat muka baru yang didatangkan City itu bukan dalam kategori pemain nomor satuMemang, City sempat dikaitkan dengan bintang AC Milan dan timnas Brazil, Ricardo KakaTapi, tawaran City yang bisa memecahkan rekor dunia ternyata ditampik Kaka.

Setelah City, Tottenham Hotspur menjadi klub dengan belanja pemain terbesar keduaKlub asal London Utara itu kembali membangun kekuatan baru sering pergantian tampuk kepelatihan dari Juande Ramos ke Harry RedknappDari 47 juta pounds (sekitar Rp 787,3 miliar) yang dikeluarkan Spurs, paling banyak tersedot untuk memulangkan kembali dua penyerang mereka, Jermaine Defoe dari Portsmouth dan Robbie Keane dari Liverpool.

''Saya puas dengan aktivitas kami di transfer window selama sebulan terakhirKami mendapatkan pemain yang sesuai dengan kebutuhan tim,'' kata Redknapp kepada Times Online''Yang membuat saya tidak puas adalah cederanya Defoe (selama 10 pekan ke depan, Red),'' imbuh pelatih 61 tahun itu.

Ditambah belanja di awal musim, pengeluaran Spurs musim ini mencapai 102,3 juta pounds (sekitar Rp 1,7 triliun)Sayangnya, nominal jumbo itu tidak sebanding dengan pencapaian Spurs sejauh ini yang masih terseok-seok di papan bawah Premier League meski lolos ke final Piala Carling 2009 dan melaju ke babak 32 besar Piala UEFA

Dari belanja City dan Tottenham, Premier League menahbiskan diri sebagai kompetisi paling royal di transfer window paro musimBerdasarkan data perusahaan jasa akuntansi terkemuka Deloitte, pengeluaran total 20 klub Premier League mencapai 160 juta pounds atau sekitar Rp 2,68 triliiunNominal itu naik 10 juta pounds dibandingkan tahun lalu (2008), bahkan 100 juta pounds lebih besar dibandingkan dua tahun lalu (2007)

Dari 20 klub Premier League, ada empat yang sama sekali tidak mengeluarkan uang di buras transferMereka adalah Everton, Middlesbrough, Sunderland, dan West Bromwich AlbionEmpat klub itu memang merekrut pemain, tapi hanya dengan status pinjaman

''Kenaikan belanja pemain di Inggris dalam dua tahun terakhir lebih karena masuknya investor asing sejak enam tahun laluJadi, meski situasi ekonomi dunia saat ini tengah drop, belanja pemain di klub Premier League tetap gila-gilaan,'' tutur Dan Jones, pengamat bisnis olahraga dari Deloitte, kepada Reuters.

Fakta di Premier League kontras dengan calciomercato (transfer window) paro musim di Liga Italia Serie A yang mengalami penurunan 43 persenSelama Januari, 20 klub Serie A hanya mengeluarkan 29 juta euro atau sekitar Rp 438 miliar

''Angka itu tidak bisa jadi ukuran karena sebagian besar fee dalam calciomercato Serie A sengaja tidak diungkapkan kepada publik,'' ucap Giovanni Palazzi, ketua lembaga survei sepak bola independen berkedudukan di Roma, kepada Football Italia.

Dari luar Premier League, hanya Real Madrid yang jor-joran dalam berburu pemain di paro musim iniEl Real - sebutan Real Madrid - mendatangkan tiga amunisi baru, yakni Lassana Diarra dari Portsmouth, Klaas Jan-Huntelaar (Ajax Amsterdam), dan pemain pinjaman dari West Ham United Julien Faubert(dns/ca)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Andrei Arshavin ke Arsenal, Ricardo Quaresma ke Chelsea


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler