Beli 300 Liter Pertalite, Eh Terbakar di Jalan

Jumat, 28 Juli 2017 – 16:55 WIB
Musibah kebakaran. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, BANYUWANGI - Mobil pikap bernomor polisi P 8148 ZN milik M. Hasan Abdullah, 35, warga Kampung Padangan, Banyuwangi terbakar.

Api yang membakar mobil menyambar teras rumah milik Suyono, 40. Beruntung, tidak ada korban dalam kebakaran tersebut.

BACA JUGA: Pertamina Tak Wajib Sedia Premium di Jawa

Kebakaran mobil pikap itu terjadi sekitar pukul 11.30.

Saat itu pemilik pikap Abdullah pulang dari membeli bahan bakar minyak (BBM) jenis pertalite di SPBU Desa Alasmalang, Kecamatan Singojuruh.

BACA JUGA: Truk BBM Tiba-Tiba Meledak, 132 Tewas

Pemilik SPBU mini itu membawa sekitar 300 liter pertalite dengan diwadahi satu tong dan tiga jeriken.

Dalam perjalanan menuju ke rumahnya, diduga kabel di bagian aki korsleting.

BACA JUGA: Tenang, Pasokan BBM dan Gas Pasca-Lebaran Tetap Aman

Percikan api dari kabel tersebut menyambar BBM yang berada di bak pikap.

''Saya baru belanja BBM di SPBU Alasmalang. Semua 300 liter,'' kata Abdullah.

Kapolsek Songgon AKP Suwato Bari menerangkan bahwa akibat kebakaran itu, kerugian yang dialami Abdullah sekitar Rp 25 juta.

Sedangkan pemilik rumah yang terasnya terbakar rugi sekitar Rp 5 juta.

''Kejadian itu diduga kuat disebabkan korsleting di bagian kabel yang mengarah ke aki,'' katanya. (rri/abi/c4/diq/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mobil Pengangkut BBM, BBG dan Sembako Aman...


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
pertalite   BBM  

Terpopuler