Bener Gak sih Karyawan Lion Air Mogok?

Senin, 23 Februari 2015 – 17:44 WIB
Direktur Umum Lion Air Edward Sirait menggelar konferensi pers terkait kisruh jadwal penerbangan pesawat Lion Air, di Kantor Lion Air, Jakarta, Senin (23/2). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Sempat berkembang kabar, delay berkepanjangan jadwal penerbangan Lion Air yang terjadi sejak Rabu (18/2) lalu, dipicu aksi mogok sejumlah karyawannya. Namun kabar tersebut dibantah Direktur Umum Lion Air Edward Sirait.

Ia menegaskan, delay tersebut terjadi karena adanya pesawat yang menabrak burung saat melakukan penerbangan. Sehingga harus dilakukan perawatan pesawat dan tidak bisa langsung digunakan.

BACA JUGA: Direktur Umum Lion Air: Mereka Belum Puas

"Mengenai kabar adanya pegawai yang mogok atau melakukan aksi. Itu tidak ada," tutur Edward di kantor pusat Lion Air, Jalan Gajah Mada, Jakarta, Senin (23/2).

Menurut Edward, sejak delay Rabu lalu hingga Minggu malam, ia mengklaim seluruh awak pesawatnya telah melakukan tugasnya dengan baik. Pernyataan tersebut sekaligus membantah adanya pilot yang juga dikabarkan mogok.

BACA JUGA: Oh...Rupaya Seperti Ini Sanksi untuk Lion Air

"Sampai tadi malam pun pada hari kejadian, awak pesawat kami melakukan tugas dengan baik. Mengenai itu tidak benar sama sekali," pungkas dia. (chi/jpnn)

 

BACA JUGA: Bantah Lion Air Bangkrut, DirOps: Saya Masih Gajian

BACA ARTIKEL LAINNYA... Delay Lion Air Berkepanjangan, Rusdi Kirana Kemana?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler