Berikut Harga Resmi Yamaha Nmax 2020, Cuma Beda Rp 1 Jutaan

Jumat, 17 Januari 2020 – 11:43 WIB
Peluncuran Yamaha NMax 2020 di Jakarta. Foto: Ridha/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Menepati janjinya, Yamaha resmi mengumumkan harga dari All-new Nmax 2020. Memang, saat dikenalkan ke publik, skutik bongsor 155 cc itu belum ada banderol.

Menariknya, dengan ubahan signifikan terutama fitur canggih yang disematkan, Nmax terbaru dibanderol Rp 29,5 juta.

BACA JUGA: Intip 4 Modifikasi Jok Yamaha NMax 2020 ala MBtech

Itu hanya beda tipis dengan model lama Rp 28 jutaan. Harga ini untuk versi Standard (Non-ABS).

Sebelumnya, All-new NMax ditaksir bakal dilepas di atas Rp 30 juta, ini diukur dari ubahan dan fitur barunya yang banyak. Ternyata, Yamaha punya kejutan lain.

BACA JUGA: Perbedaan Yamaha NMax 2020 dengan Model Lama

Yamaha Nmax sendiri disediakan dalam dua versi, yaitu All New Nmax 155 Connected/ABS dan All New Nmax 155 Standard.

Adapun untuk versi ABS, harganya belum muncul. Yamaha sepertinya masing menimbang-nimbang pasar. Yang pasti tidak akan lama lagi.

BACA JUGA: Yamaha NMax Terbaru Resmi Mengaspal di Indonesia, Harga di Kisaran Rp 30 Jutaan

"Setelah meluncurkannya pada akhir tahun 2019 lalu, kami lanjutkan dengan informasi yang sudah dinanti-nantikan oleh konsumen yaitu harga. Kami harapkan All New Nmax 155 akan memberikan kebanggaan bagi konsumen yang ingin memiliki skutik elegan dan modern,” ungkap Deputy GM Marketing Yamaha Indonesia, Yordan Satriadi, dalam keterangan resmi di Jakarta, Jumat (18/1).

Yamaha Nmax terbaru memiliki mesin 155 cc baru. Desain bodi All-new Nmax juga dirancang dengan desain rangka baru yang berkontribusi meningkatkan kualitas dan kenyamanan berkendara.

Selain itu banyak fitur baru yang dipasang di motor yang bisa terkoneksi dengan telepon genggam pengendara. Ada juga fitur traction control system dan start stop serta electric power socket. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler