Berita Duka: Kakak Ipar Bupati Tenggelam di Sungai

Selasa, 02 Januari 2018 – 06:52 WIB
Tim SAR melakukan pencarian. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, BREBES - Watib, kakak ipar Bupati Brebes Idza Priyanti, tewas tenggelam di Sungai Kaligangsa, Sabtu (30/12) sekitar 10.00 WIB.

Kali tersebut merupakan perbatasan antara Kota Tegal dan Kabupaten Brebes, Jateng.

BACA JUGA: Berita Duka: Wawan Gunawan Meninggal Dunia

Kejadian tersebut berawal saat Watib terjun ke Sungai Kaligangsa dengan berenang untuk mengambil perahu jukung yang berada di sebelah barat sungai.

Saat sampai di tengah sungai, tiba-tiba Watib tenggelam dan hanyut terbawa arus.

BACA JUGA: Kabar Duka, Ibunda Natalie Sarah Meninggal Dunia

“Saya melihat Watib (korban) tenggelam saat berenang ingin mengambil perahu jukung yang ada di sebelah barat sungai. Kemudian saya melaporkan kepada pihak keluarga yang mencari keberadaan Watib di sekitar lokasi,” kata saksi kejadian pemilik tambak setempat, Sulistyo.

 

BACA JUGA: Berita Duka: Pastor Engselmus Meninggal di Kamar Hotel

Selang beberapa lama, tim gabungan beserta keluarga datang ke lokasi untuk melakukan pencarian.

Setelah dilakukan pencarian selama lima jam, dari jam 14.00 sampai 18.00, korban tidak ditemukan.

Namun, Minggu (31/12) sekitar 05.45 jenazah diketahui oleh pemancing ikan di sekitar lokasi saat korban mengapung di pintu air Sri Rejeki tak jauh dari lokasi tenggelamnya korban.

“Setelah mengetahui ada jenazah yang mengapung di sekitar lokasi tenggelam, pemancing ikan tersebut langsung melaporkan kepada warga. Kemudian warga langsung menyampaikan kepada tim SAR untuk segera dievakuasi,” kata Ketua SAR Brebes Ade Dani Raharjo.

Setelah mendapat laporan dari warga, tim gabungan dari Polres, PMI, TNI, SAR Kabupaten Brebes, Basarnas Cilacap, dan warga sekitar langsung melakukan evakuasi terhadap korban.

Evakuasi berlangsung dengan sangat cepat dan korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Brebes untuk dilakukan visum.

“Evakuasi dilakukan sekitar 15 menit, kemudian korban divisum untuk mengetahui penyebab kematianya. Dari hasil visum, korban tewas murni karena tenggelam, tidak ada unsur kekerasan,” tandasnya.

Terpisah, Bupati Brebes Idza Priyanti yang berada di lokasi pencarian membenarkan bahwa korban tenggelam merupakan kakak dari suaminya.

Korban diketahui bernama Watib, 74, warga RT 09/ RW 04, Kelurahan Kaligangsa yang pekerjaan sehari-hari sebagai petani tambak.

Dengan peristiwa tersebut, Bupati Brebes Idza Priyanti dan keluarga merasa sedih dan berduka. Sebab, sudah lama Watib melakukan aktivitas pekerjaanya sebagai petani tambak di seberang sungai, tetapi tiba-tiba tenggelam tanpa sebab apapun.

“Saya pada saat ada kegiatan dikabari kalau ada kerabat yang tenggelam sekitar 15.00. Kemudian langsung menuju ke lokasi untuk melihat proses pencarian,” ujar Idza. (mei/fat)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mantan Sekjen PKS Taufik Ridho Tutup Usia


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler