Berita Duka, Rifky Al Qodhar Meninggal Dunia, Kami Turut Berbelasungkawa

Kamis, 17 Maret 2022 – 08:46 WIB
Ilustrasi kecelakaan maut di Ogan Komering Ilir. Foto: dok JPNN.com

jpnn.com, OGAN KOMERING ILIR - Kecelakaan maut melibatkan dua sepeda motor terjadi di Desa Sri Tanjung, Ogan Komering Ilir.

Akibatnya, kedua pengendara meninggal dunia dalam kecelakaan yang terjadi pada Rabu (16/3).

BACA JUGA: Ratusan Pengemudi Ojol Serbu Kawasan Sukarami, Mencekam! Polisi Bergerak

Salah satu pengendara bernama Rifky Al Qodhar, sedangkan satunya lagi belum diketahui detail.

Pascakecelakaan, kedua korban langsung dievakuasi ke RSUD Kayuagung.

BACA JUGA: 11 Tahun Petentengan, Iqbal tak Berkutik Saat Nongkrong di Kafe, Rasain!

Kasatlantas Polres OKI AKP Johan Suseno yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

“Kecelakaan itu antara pengendara motor Yamaha Vega dan Honda Revo," kata Johan.

BACA JUGA: Berita Duka, Refli Meninggal Dunia di Jalan, Mengenaskan

Dia melanjutkan motor Yamaha Vega datang dari arah Kayuagung tujuan ke OKU Timur dengan kecepatan tinggi dan kurang hati-hati.

"Pada saat di TKP, jalan menikung ke kanan dan pengendara motor Vega mengambil jalur ke kanan,” kata Johan menambahkan.

Dalam waktu bersamaan datang motor Revo dari arah OKU Timur menuju Kayuagung, sehingga terjadilah tabrakan.

Terkait identitas korban, AKP Johan belum bisa memberikan detailnya.

“Untuk identitas lebih detail nanti karena datanya masih mentah saat ini,” kata dia.

Dalam kesempatan terpisah, Rio (18) yang merupakan teman korban Rifky, mengatakan jenazah akan dimakamkan hati ini, Kamis (17/3).

"Masih menunggu keluarga yang datang dari jauh,” pungkas Rio. (palpos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kantor Disdukcapil Geger, Alimuddin Meninggal Seusai Rekam e-KTP


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler